Ilustrasi
Ilustrasi ( Kompas.com)

Kapan Waktu dan Durasi yang Tepat untuk Olahraga Saat Puasa?

25 Maret 2023 13:49 WIB

Sahabat NOVA bisa berolahraga sebelum waktu berbuka puasa, jika masih memiliki sisa energi.

Kita bisa berolahraga 30 menit atau 1 jam sebelum berbuka puasa. Menurut Elsye, lebih baik lakukan olahraga dengan intensitas ringan.

2. Setelah buka puasa

Waktu terbaik untuk olahraga saat puasa berikutnya yaitu setelah berbuka.

Saat buka puasa, tubuh menerima asupan makanan dan minuman yang bisa mengembalikan energi. 

Dengan begitu, kita bisa cukup kuat untuk melakukan olahraga.

Namun, pastikan Sahabat NOVA tidak langsung berolahraga setelah makan.

Berikan jeda sekitar 1 atau 2 jam setelah buka puasa.

"Kalau kita buka puasa makanannya ringan, boleh nih dikasih jeda 1 jam sebelum olahraga."

"Kalo makannya porsi besar, kasih jeda 2 jam," jelas Elsye.

3. Setelah sahur

Kita juga bisa berolahraga setelah makan sahur.

Tapi jangan langsung olahraga setelah sahur ya!

Pastikan kita memberi jeda selama 1 jam sebelum berolahraga.

Namun, pastikan kita melakukan olahraga intensitas ringan, ya.

Pasalnya, kita masih membutuhkan energi untuk beraktivitas seharian hingga waktu berbuka tiba.

Nah, itulah waktu terbaik untuk olahraga saat puasa.

Elsye pun menyarankan untuk melakukan olahraga dengan durasi minimal 30 menit untuk setiap sesinya dan dilakukan 3 kali dalam seminggu.

Namun, bisa juga ditingkatkan hingga 5 kali dalam seminggu dengan intensitas ringan sampai sedang.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053737509/waktu-yang-tepat-untuk-olahraga-saat-puasa-ini-durasi-yang-disarankan?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm