Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki memberikan keterangan pers terkait perkembangan pakaian impor bekas, di Jakarta, Jumat (31/3/2023).
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki memberikan keterangan pers terkait perkembangan pakaian impor bekas, di Jakarta, Jumat (31/3/2023). ( KOMPAS.com)

Menkop Peringatkan "E-commerce" Jangan Promosikan Pakaian Bekas Impor

1 April 2023 16:29 WIB

SonoraBangka.ID - Menteri Koperasi dan UKM (MenkopUKM) Teten Masduki menegaskan akan menyeret ke ranah hukum perusahaan e-commerce yang tetap mempromosikan produk impor pakaian bekas.

Hal itu dia sampaikan dalam konferensi pers terkait perkembangan industri tekstil di Jakarta, Jumat (31/3/2023).

"Kalau mereka tetap membandel, ini bisa saya laporkan ke Bareskrim karena ini mereka sudah mempromosikan barang ilegal," ucap Teten.

Menkop mengatakan telah menegur PT Shopee Indonesia dengan Google yang dinilai mempromosikan produ pakaian bekas impor.

"Shopee dan Google, kemarin kita sudah lihat Google ikut mensponsori para pedagang grosir baju bekas yang jualan di e-commerce. Kita sudah tegur. Mereka janji akan listed data," katanya.

Diberitakan sebelumnya, Shopee akan mengikuti aturan pemerintah yang melarang penjualan pakaian bekas impor di e-commerce.

Head of Public Affairs Shopee Indonesia Radynal Nataprawira mengatakan, pihaknya memiliki kebijakan barang yang dilarang dan dibatasi untuk dijual yang sejalan dengan aturan pemerintah terkait pelarangan penjualan barang impor bekas, termasuk pakaian.

"Kami secara aktif terus melakukan pemantauan setiap hari dan menurunkan produk yang melanggar aturan platform kami. Shopee akan terus berkoordinasi dengan pemerintah terkait hal ini, dan berkomitmen untuk mematuhi aturan yang berlaku," ujarnya, Rabu (15/3/2023).

Sejalan dengan komitmen Shopee membantu pengusaha lokal dan produk lokal untuk dapat bertumbuh di platform-nya, Shopee memiliki kanal khusus untuk UMKM agar menjual produk-produknya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menkop Peringatkan "E-commerce" Jangan Promosikan Pakaian Bekas Impor", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2023/03/31/210000426/menkop-peringatkan-e-commerce-jangan-promosikan-pakaian-bekas-impor.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm