ilustrasi cincau hijau.
ilustrasi cincau hijau. ( Shutterstock/aniestia n)

Bukan Cuma Warna, Berikut 3 Beda Cincau Hitam Dan Cincau Hijau

2 April 2023 20:14 WIB

SonoraBangka.id -  Cincau merupakan salah satu bahan makanan sekaligus minuman yang sering dijadikan campuran berbagai es. Ada dua jenis cincau yang paling umum ditemukan di pasaran, yakni cincau hitam dan cincau hijau. Menurut penjual cincau di Pasar Serpong, Tangerang Selatan, Isa, cincau hitam dan cincau hijau memiliki beberapa perbedaan, seperti berikut ini.

1. Warna cincau hitam lebih pekat

Warna cincau hitam dan cincau hijau jelas berbeda. Masing-masing jenis cincau diberi nama sesuai dengan warnanya. Namun, jika dilihat lebih jelas, warna cincau hitam lebih pekat dibandingkan dengan cincau hijau. Cincau hijau berwarna jernih. Hijaunya tidak begitu pekat, meski berwarna hijau tua. Baca juga: 2 Cara Bersihkan Cincau Hitam untuk Bikin Takjil, Tips dari Penjual Resep Es Cincau Hitam Sederhana, 2 Langkah Penyajian Resep Es Tape Cincau, Takjil Segar untuk Jualan

2. Tekstur cincau hijau lebih ringan 

Menurut Isa, cincau hijau lebih ringan dan lembut dibandingkan dengan cincau hitam saat dipegang. Cincau hitam bertekstur lebih padat dan berat saat dipegang meski ukuran dan bobotnya sama dengan cincau hijau.

3. Bahan pembuat

Baik cincau hitam maupun cincau hijau, keduanya sama-sama dibuat dari tanaman yang berbeda. Namun, Isa mengatakan, cincau hijau diproses langsung dari daun, sementara cincau hitam dimasak dengan tambahan bahan lain. "Cincau hijau langsung dari daun, diperas. Kalau cincau hitam, daunnya dikeringkan dan dicampur bahan tambahan, baru didiamkan sampai set," jelas Isa saat ditemui Kompas.com di Pasar Serpong, Jumat (24/3/2023).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "3 Beda Cincau Hitam dan Cincau Hijau, Bukan Cuma Warna", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/03/30/170800475/3-beda-cincau-hitam-dan-cincau-hijau-bukan-cuma-warna.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm