Ilustrasi
Ilustrasi ( Sumber Griya Quran )

Keutamaan 10 Hari Terakhir Ramadan dan Amalan yang Harus Dijalankan

10 April 2023 13:37 WIB

Rasulullah menyebut shalat malam merupakan shalat yang paling utama setelah shalat lima waktu (maktubah), seperti dalam sabdanya:

"Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah puasa pada bulan Muharram. Sebaik-baik shalat setelah shalat fardlu adalah shalat malam," (HR Muslim).

5. Zikir

Perintah Zikir ini terdapat dalam beberapa surat, di antaranya adalah Surat Al Araf ayat 205 yang artinya:

"Hai orang-orang yang beriman, berzikirlah (dengan menyebut) nama Allah dengan zikir yang sebanyak-banyaknya,"

Selalai apa pun, zikir tetap harus dilakukan untuk mendekatkan kita kepada Allah.

Zikir adalah amalan ibadah yang paling mudah dilakukan, kapan pun dan di mana pun.

Begitu pentingnya zikir, dalam sebuah hadis bahkan disebutkan bahwa orang yang tidak berzikir kepada Tuhannya seperti hidup bersama orang yang mati.

"Perumpamaan orang yang berzikir kepada Tuhannya dengan orang yang tidak berzikir kepada Tuhannya adalah seperti orang yang hidup dengan orang yang mati," (HR. al-Bukhari).

6. Sedekah

Terakhir, Moms dan Dads disarankan untuk memperbanyak sedekah pada 10 hari terakhir puasa.

Melansir dari laman resmi Kementerian Agama RI, hal ini merupakan ungkapan syukur atas nikmat dipertemukan Ramadan, serta sebagai penyempurna ibadah puasa dan ibadah-ibadah individu lainnya

Sebagaimana firman Allah SWT:

Lambung mereka jauh dari tempat tidurnya, mereka berdoa kepada Tuhannya dengan rasa takut dan penuh harap, dan mereka menginfakkan sebagian dari rezeki yang Kami berikan kepada mereka,” (Qs. As-Sajdah: 16).

Artikel ini telah terbit di https://nakita.grid.id/read/023755370/ini-keutamaan-10-hari-terakhir-ramadan-dan-amalan-yang-perlu-dijalankan?page=all

Sumbernakita.grid.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm