Lat Pra Ops Operasi Ketupat Menumbing di Polres Bangka dengan mengikuti Zoom meeting arahan Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra Jumat (14/4/2023)
Lat Pra Ops Operasi Ketupat Menumbing di Polres Bangka dengan mengikuti Zoom meeting arahan Kapolda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra Jumat (14/4/2023) ( )

Operasi Ketupat Menumbing Polres Bangka Kerahkan 245 Personel, Siaga di 7 Pos Pam dan Pos Yan

15 April 2023 14:56 WIB

SONORABANGKA.ID - Ada 7 Pos terdiri dari 6 Pos Pengamanan (Pos Pam) dan 1 Pos Pelayanan (Pos Yan) didirikan dalam Operasi Ketupat Menumbing diwilayah Polres Bangka.

Sementara personil yang dikerahkan pada pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah dalam Operasi Ketupat Menumbing Polres Bangka sebanyak 245 personel.

Terdiri dari 85 personel Polres Bangka dan 160 personel dari TNI serta intansi terkait.

"Ada 6 Pos Pam dan 1 Pos Yan yang kita dirikan dalam Operasi Ketupat Menumbing 2023 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah dengan kekuatan personil pengamanan sebanyak 245 orang," ujar Kompol Ayu Kusumaningrum mewakili Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya Sabtu (15/4/2023).

Pos Pos yang didirikan dalam rangka Operasi Ketupat Menumbing 2023 dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah antara lain Pos Terpadu BKPM Sungaliat, Pos Pam Pantai Matras Sungaliat, Pos Pam Pantai Tikus Emas Sungaliat.

Lalu Pos Pam Simpang Jurung Merawang, Pos Pam Terpadu Tanjung Gudang Belinyu, Pos Pam Lintas Barat Puding Besar dan Pos Yan Pasar Higienis Pemali.

Kompol Ayu Kusumaningrum menyebutkan pihaknya juga telah memetakan berbagai kerawanan selama H-7 hingga H+7 Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah.

Antara lain daerah rawan gangguan kamtibmas, daerah rawan Lakalantas dab daerah rawan bencana alam.

Begitu juga sudah dilakukan pendatang terhadap masjid atau lokasi terbuka yang rencananya akan menggelar sholat Ied Idul Fitri.

Termasuk pendataan tempat tempat hiburan dan wisata yang dipastikan bakal ramai terkait liburan keluarga.

"Semua situasi kita lakukan antispasi sebab tahun ini merupakan Hari Raya Idul Fitri pasca pendemo covid 19 sehingga dipastikan akan lebih ramai dari perayaan tahun sebelumnya," ujar Kompol Ayu Kusumaningrum 

Pihak Polres Bangka pun terus memantau harga harga mulai dari harga BBM hingga harga kebutuhan pokok dan kebutuhan pangan masyakarat terkait perayaan Hari Raya Idul Fitri.

Sehingga Polres Bangka  mengambil langkah cepat berkoordinasi dengan instansi terkait agar tidak tejadi kelangkaan. 

"Hingga saat ini harga harga kebutuhan masyakarat masih stabil dan stok aman untuk semua jenis barang," ujar Kompol Ayu Kusumaningrum.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Operasi Ketupat Menumbing Polres Bangka, 245 Personel Siaga di 7 Pos Pam dan Pos Yan, https://bangka.tribunnews.com/2023/04/15/operasi-ketupat-menumbing-polres-bangka-245-personel-siaga-di-7-pos-pam-dan-pos-yan.

Sumberbangka pos
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm