Ilustrasi tepung gram alias chickpea flour.
Ilustrasi tepung gram alias chickpea flour. ( SHUTTERSTOCK/HANDMADEPICTURE)

Bukan Hanya untuk Memasak, Tepung Maizena Bisa Bersihkan 3 Benda Ini

16 April 2023 08:21 WIB

Menghilangkan Noda di Kain

Manfaat lainnya, tepung maizena bisa Kawan Puan gunakan untuk membantu menghilangkan noda.

Campur tepung maizena dengan sedikit air hingga membentuk pasta. 

Campuran ini bisa digunakan untuk membersihkan noda di karpet, pakaian, atau bahan kain lainnya.

Pasta tepung maizena bahkan berfungsi untuk menghilangkan noda darah.

Biarkan pasta mengering sebelum menyikatnya. Jika sudah benar-benar kering, sikat hingga noda terangkat.

Ulangi langkah di atas jika noda masih terlihat.

Membersihan Wastafel dan Bak Mandi

Tepung maizena bisa Kawan Puan gunakan untuk membersihkan wastafel dan bak mandi yang kotor.

Caranya mudah, cukup campurkan satu sendok makan tepung maizena dan cuka putih dalam wadah.

Setelah itu, hangatkan ke dalam microwave selama beberapa menit.

Usai dihangatkan, tambahkan sedikit sabun cuci piring, lalu masukkan ke dalam botol semprot.

Semprotkan larutan ini ke permukaan wastafel dan bak mandi.

Nah, Kawan Puan itu tadi manfaat tepung maizena untuk membersihkan benda-benda di rumah.

Mulai dari membersihkan wastafel hingga kaca.

Nah, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

Artikel ini telah terbit di https://www.grid.id/parapuan/read/533721079/tak-hanya-untuk-memasak-tepung-maizena-bisa-bersihkan-3-benda-ini?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm