Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. ( Tangkapan layar Youtube OJK)

Sri Mulyani Sampaikan Sudah Bayar THR untuk 2,1 Juta ASN per 14 April

17 April 2023 17:54 WIB

SonoraBangka.ID - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati membeberkan perkembangan realisasi pembayaran tunjangan hari raya (THR) untuk aparatur sipil negara (ASN) beserta pensiunan hingga 14 April atau H-8 Lebaran 2023.

Bendahara negara tersebut melaporkan, pemerintah telah membayarkan THR sebesar Rp 11,47 triliun untuk 2,1 juta ASN pusat, TNI, serta Polri sampai dengan Jumat (14/4/2023).

"Jumlah satker (satuan kerja) yang sudah membayarkan sebanyak 13.332 satker, ini 98,70 persen dari 13.495 satker dari seluruh kementerian lembaga," ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KiTa, Senin (17/4/2023).

Pembayaran THR ASN Pemda

Sementara itu, realisasi pembayaran THR untuk ASN pemerintah daerah (pemda) baru mencapai Rp 7,32 triliun untuk 1,4 juta pegawai pemda.

Nilai pembayaran itu baru direalisasikan oleh 270 pemda atau setara dari 49,8 persen dari total 542 pemda.

Padahal, Sri Mulyani bilang, pemerintah pusat telah menyalurkan 50 persen dari dana treasury deposit facility atau TDF ke rekening kas umum daerah (RKUD) sebesar Rp 12,1 triliun untuk mendukung pembayaran THR ASN pemda.

"Kita berharap bisa selesai dalam 1-2 hari ke depan bagi keseluruhan pemerintah daerah," kata Sri Mulyani.

Adapun THR pensiunan telah disalurkan kepada 3,4 juta pensiunan, dengan nilai pembayaran mencapai Rp 9,28 triliun.

"Kita harap bisa selesai belum Hari Raya," ucap Sri Mulyani.

Anggaran THR ASN

Sebagai informasi, pemerintah sudah menyiapkan anggaran Rp 38,9 triliun untuk pencairan THR PNS & ASN lain yang telah teralokasi dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) TA 2023.

Anggaran THR PNS & ASN lain 2023 tersebut terdiri dari Rp 11,7 triliun untuk seluruh ASN Pusat yang bekerja di kementerian/lembaga (K/L) termasuk pejabat negara, TNI, dan Polri.

Kemudian, sekitar Rp 17,4 triliun THR PNS & ASN lain 2023 diperuntukkan ASN daerah dan bisa ditambahkan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023 sesuai dengan kemampuan fiskal masing  pemerintah daerah sesuai ketentuan yang berlaku.

Terakhir, terdapat THR PNS & ASN lain 2023 sekitar Rp 9,8 triliun untuk pensiunan ASN yang diambil dari pos Bendahara Umum Negara (BUN).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sri Mulyani Beberkan Sudah Bayar THR untuk 2,1 Juta ASN per 14 April", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2023/04/17/152053826/sri-mulyani-beberkan-sudah-bayar-thr-untuk-21-juta-asn-per-14-april.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm