Suzuki Ertiga Hybrid(SIS)
Suzuki Ertiga Hybrid(SIS) ( KOMPAS.COM)

Penjualan Mobil Hybrid Melambat 5 Persen Sebelum Lebaran

30 April 2023 17:34 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Kinerja penjualan mobil listrik berjenis hybrid atau hybrid electric vehicle (HEV) di pasar dalam negeri melambat 5 persen pada Maret 2023 atau jelang lebaran tahun ini dibandingkan bulan sebelumnya.

Secara volume, melansir dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), mencapai 2.167 unit dari sebelumnya 2.277 unit.

Hal tersebut, disebabkan menurunnya performa penjualan dari seluruh model mobil hybrid yang dipasarkan di Indonesia, kecuali Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid dan Suzuki Ertiga Hybrid.

Secara rinci, penjualan mobil hybrid andalan Toyota itu berhasil dilego 1.078 unit, meningkat 10,1 persen secara bulanan. Mengacu data yang sama, mobil mampu mengalami peningkatan 99 unit dari bulan sebelumnya yang cuma 979 unit.

Sementara Ertiga Hybrid, mengalami peningkatan penjualan 31 persen atau lebih signifikan dari pesaingnya. Tapi secara volume, masih sedikit yaitu 783 unit dari sebelumnya 539 unit.

Posisi selanjutnya, masih tetap dimiliki Toyota melalui Corolla Cross Hybrid sebanyak 139. Rinciannya, Corolla Cross sebanyak 95 unit sedangkan varian GR Sport berhasil dilego sebanyak 44 unit.

Di sisi lain, penjualan mobil listrik berbasis baterai di Indonesia pada periode yang sama berhasil tumbuh 185 persen secara bulanan menjadi 1.112 unit. Hyundai Ioniq 5 dan Wuling Air EV masih jadi tulang punggungnya.

Berikut daftar penjualan mobil hybrid di Indonesia Maret 2023:

1. Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid: 1.078 unit

2. Suzuki Ertiga Hybrid: 783 unit

3. Toyota Corolla Cross Hybrid: 139 unit

4. Lexus RX350h: 50 unit

5. Wuling Almaz Hybird: 36 unit

6. Lexus ES 200h: 26 unit

7. Toyota Camry Hybrid: 21 unit

8. Nissan Kicks E-Power: 13 unit

9. Toyota Corolla Altis Hybrid: 11 unit

10. Toyota C-HR Hybird: 6 unit

11. Lexus RX 450h: 4 unit

Daftar penjualan mobil hybrid di Indonesia per-Februari 2023:

1. Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid : 979 unit

2. Suzuki Ertiga Hybrid: 539 unit

3. Toyota Corolla Cross Hybrid: 267 unit

4. Wuling Almaz Hybrid: 64 unit

5. Toyota Corolla Altis Hybrid: 35 unit

6. Toyota Camry Hybrid: 27 unit

7. Nissan Kicks E-Power : 16 unit

8. Lexus RX 350h: 17 uit

9. Lexus LS 300h: 13 unit

10. Toyota C-HR Hybrid: 13 unit

11. Lexus ES300h : 5 unit

12. Lexus RX 450h+: 3 unit

13. Lexus LS500 Hybrid: 1 unit

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penjualan Mobil Hybrid Turun 5 Persen Sebelum Lebaran", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/30/094100915/penjualan-mobil-hybrid-turun-5-persen-sebelum-lebaran.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm