Walikota Pangkalpinang Akan Terima Penghargaan Walikota Terbaik Se Indonesia
Walikota Pangkalpinang Akan Terima Penghargaan Walikota Terbaik Se Indonesia ( Kominfo Pangkalpinang)

Walikota Pangkalpinang Akan Terima Penghargaan Walikota Terbaik Se Indonesia

13 Mei 2023 20:13 WIB

SONORABANGKA.ID- Setelah di umumkan Menteri Dalam Negeri sebagai Kota dengan inflasi terendah se-Indonesia, Pemerintah Kota Pangkalpinang kembali diganjar prestasi di tingkat nasional. Pasalnya Wali Kota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil kembali membuat sejarah baru, Pemerintah Kota Pangkalpinang akan menerima penghargaan Tinarbuka (Keterbukaan Informasi Publik) kategori Walikota terbaik se-Indonesia.

“Sesuai undangan yang kami terima, pada peringatan hari keterbukaan informasi nasional, yang akan dilaksanakan pada Rabu 17 Mei 2023 di Labersa Hotel Kabupaten Kampar Riau nanti, Pak Wali Kota mendapat undangan VIP”, sebut Plt Kepala Dinas Kominfo Kota Pangkalpinang Febri Yanto. Selasa (09/05/23).

Febri memastikan, Wali Kota Molen, akan menerima penghargaan terbaru untuk Kota Pangkalpinang. Rencananya penghargaan tersebut akan diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo.

“Insya Allah Wali Kota Pangkalpinang akan menerima penghargaan Tinarbuka (Keterbukaan Informasi Publik) kategori wali kota terbaik se-Indonesia. Rencana nya akan diserahkan langsung oleh Bapak Presiden," pungkasnya.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm