SONORABANGKA.ID - Adalah Air putih memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Hal ini karena tubuh akan membutuhkan air untuk menjalankan metabolisme, termasuk melumasi sendi, mengangkut nutrisi, dan mengatur kelembaban tubuh.
Banyak orang yang mengawali hari mereka dengan minum air putih bahkan ketika baru bangun tidur.
Beberapa orang percaya, minum air putih saat perut kosong di pagi hari memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan.
Lantas, apa saja manfaat minum air putih di pagi hari saat perut kosong?
8 Manfaat minum air putih di pagi hari
Berikut adalah sederet manfaat minum air putih di pagi hari saat perut kosong.
1. Membersihkan usus
Dilansir dari Manipal Hospitals, minum air putih saat perut kosong dapat membantu membersihkan usus.
Ini karena, air putih dapat membuat dorongan untuk menggerakkan usus, sehingga dapat membantu mengatur saluran pencernaan seseorang.
Apabila Anda mengalami sembelit atau susah buang air besar, cobalah untuk minum air putih yang cukup di pagi hari ketika perut masih dalam keadaan kosong.