Ilustrasi pasangan tertawa
Ilustrasi pasangan tertawa ( DragonImages)

Berkaca dari Drakor Doctor Cha, Bolehkah Punya Teman Dekat Pria Setelah Menikah?

23 Mei 2023 08:29 WIB

Terutama ketika kita hubungan kurang kondusif dengan pasangan.

Pahami batasan sikap, perasaan, dan perilaku yang sepatutnya. Jangan membiasakan untuk bersikap  “mesra” dengan lawan jenis.

Pada situasi- situasi tertentu ketika kita sudah terlalu dekat,  biasanya terbuka peluang untuk “terpeleset” dan kedekatan menjadi terlalu jauh.

2.Jujur dengan diri sendiri dan pasangan

Kita harus transparan dengan mengenalkan teman dekat kita pada pasangan.

Selalu pelihara komunikasi yang baik agar keputusan-keputusan penting diambil dalam kesepakatan.

Komunikasi yang terbuka, empatik, bersedia negosiasi dan mencari win-win solution akan menjadikan relasi pasangan baik dan kepercayaan terjaga.

Di sisi lain, ketika perasaan sudah mulai bergerak ke arah yang tidak semestinya.

Segera melakukan tindakan untuk menetralisir perasaan.

3.Jangan cerita masalah dapur rumah tangga

Diskusi atau curhat yang boleh terjadi adalah tentang hal-hal yang tidak terlalu personal.

Misalnya diskusi tentang karier, hobi, atau informasi-informasi lain yang bersifat umum.

Hindari bercerita mengenai perasaan dan hubungan kita dan pasangan.

“Prinsipnya, jangan sampai kita merasa  lebih enak berdiskusi dengan sahabat laki- laki daripada dengan suami kita untuk segala  hal yang terjadi di hidup kita. Mengusahakan agar relasi dengan suami mengandung unsur persahabatan, itu menjadi hal penting. Selain rekan romantis, cinta sebagai sahabat merupakan unsur yang perlu ada dalam pernikahan. Jika kita merasa tidak punya relasi persahabatan dengan pasangan, maka ini hal yang perlu ditumbuhkan,” saran Pinkan tegas.

Jadi, nambah deh yang bisa kita pelajari dari drakor Doctor Cha soal bolehkah punya teman dekat pria usai menikah. 

Apakah kamu juga termasuk suka nonton drakor?

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053791068/belajar-dari-drakor-doctor-cha-sudah-menikah-boleh-punya-teman-dekat-pria?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm