Ilustrasi
Ilustrasi ( comfortcaredentists.com )

Ternyata, Cara Hilangkan Bau Badan Cuma Pakai Sabun Mandi yang Tepat

14 Juni 2023 15:15 WIB

SonoraBangka.id - Bau badan atau bau ketiak tentunya tidak menyenangkan bagi seseorang yang menghirupnya.

Ya, kepercayaan diri seketika akan runtuh gara-gara memiliki bau ketiak atau bau badan.

Bukan hanya itu, bau ketiak juga bisa menganggu kenyamanan orang lain yang berada di sekitar kita.

Faktor cuaca yang panas tentu bisa menyebabkan keringat berlebih.

Keringat berlebih tersebut biasanya muncul lebih banyak pada ketiak seseorang.

Hal itu lah yang kerap menyebabkan bau yang bersumber pada ketiak kita dan menyebabkan aroma tubuh tak sedap.

Ada beberapa jenis sabun mandi yang diklaim dapat menghilangkan bau badan.

Berikut ini adalah beberapa jenis sabun beserta merek yang bisa Sahabat NOVA temui dipasaran.

1. Sabun Antiseptik

Sabun antiseptik mengandung bahan aktif seperti triclosan atau klorheksidin yang membunuh bakteri penyebab bau badan.

Merek yang terkenal adalah Lifebuoy, Dettol, atau Betadine.

2. Sabun Antibakteri 

Sabun antibakteri juga mengandung bahan-bahan aktif yang membunuh bakteri yang menyebabkan bau badan.

Contoh merek yang populer adalah Safeguard, Dial, atau Protex.

3. Sabun Deodoran

Sabun deodoran mengandung bahan yang membantu mengontrol produksi keringat dan bau badan.

Merek seperti Nivea, Rexona, atau Dove menawarkan varian sabun deodoran.

4. Sabun dengan Aroma Segar

Beberapa merek sabun mandi menawarkan varian dengan aroma segar yang dapat membantu menyamarkan atau menghilangkan bau badan.

Misalnya, sabun mandi dengan aroma jeruk, lemon, mint, atau lavender.

Namun, penting untuk diingat bahwa bau badan dapat disebabkan oleh faktor lain seperti pola makan, kondisi medis, dan kebersihan pribadi yang tidak memadai.

Nah, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mencari solusi yang tepat jika masalah bau badan kita tergolong berat.

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053801637/nyesel-baru-tahu-ternyata-cara-menghilangkan-bau-badan-cuma-pakai-sabun-mandi-yang-tepat?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm