ilustrasi gulai iga sapi.
ilustrasi gulai iga sapi. ( SHUTTERSTOCK/sri widyowati)

Ide Untuk Menu Olahan Daging Kurban, Berikut Resep Gulai Daging Sapi

27 Juni 2023 13:35 WIB

SonoraBangka.id - Daging kurban, terutama sapi, yang kamu terima bisa diolah menjadi gulai daging sapi yang rasanya lezat. Pada resep ini, daging sapi akan direbus terlebih dahulu sampai matang dan empuk. Kemudian, dimasak dengan bumbu dapur dan rempah-rempah khas Nusantara. Resep ini menghasilkan sekitar enam porsi, cukup untuk disantap satu keluarga pada perayaan Idul Adha.  Ikuti resep gulai daging sapi berikut ini, dikutip dari buku “Edisi Khusus: Hidangan Daging Sapi Terbaik” (2018) karya Tim Primarasa terbitan PT Gaya Favorit Press. 

Resep gulai daging sapi

Bahan

750 gram daging sapi

1,5 liter air

5 sdm minyak goreng

2 cm lengkuas, memarkan

3 batang serai, pakai bagian putih dan memarkan

8 lembar daun jeruk

2 lembar daun salam

1 sdm bumbu gulai siap pakai

1 sdt bumbu kari bubuk 

2 sdt gula merah

500 ml santan dar

1/4 butir kelapa

2 sdt air asam jawa

100 gram bawang merah

4 siung bawang putih

4 buah cabai merah besar

2 cm kunyit

2 cm jahe

4 butir kemiri

1 sdt klabet

1/2 sdt garam 

Bawang goreng secukupnya

Emping goreng secukupnya

Acar sayur secukupnya

Cara membuat gulai daging sapi

1. Siapkan panci dan tuangkan air ke dalamnya. Masukkan daging sapi dan rebus hingga berubah warna dan kaku. Angkat dan tiriskan. 

2. Potong daging rebus berukuran 1 x 2 x 2 cm. Masukkan potongan daging ke dalam air rebusan sebelumnya. Rebus kembali. 

3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, kunyit, jahe, kemiri, klabet, dan garam. Sisihkan.

4. Panaskan minyak goreng di dalam wajan. Tumis bumbu halus, lengkuas, serai, daun jeruk, dan daun salam. Masak sampai harum.

5. Masukkan bumbu gulai dan aduk hingga tercampur rata. Angkat dan masukkan bumbu tumis ke dalam panci daging. 

6. Tutup panci. Masak dengan api kecil hingga mendidih, daging empuk, dan air berkurang. 

7. Masukkan gula merah. Aduk hingga rata. Tuangkan santan dan aduk hingga mendidih. Kecilkan api dan masak sampai matang dan santan agak berminyak. 

8. Masukkan air asam jawa dan aduk lagi hingga matang. Angkat dan pindahkan ke dalam mangkuk saji. 

9. Taburi dengan bawang goreng. Sajikan gula daging sapi selagi hangat dengan emping goreng dan acar sayur sebagai pelengkap. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Gulai Daging Sapi, Ide Menu Olahan Daging Kurban", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/06/27/092900875/resep-gulai-daging-sapi-ide-menu-olahan-daging-kurban.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm