Oppo Reno 10 Star Sound Edition.
Oppo Reno 10 Star Sound Edition. ( Gizmochina)

Oppo Reno 10 Pro Star Sound Edition Resmi, Hadir dengan Tema Anime

4 Juli 2023 08:31 WIB

SonoraBangka.ID - Oppo resmi meluncurkan satu smartphone model terbaru dari keluarga Oppo Reno 10 Series, yaitu Reno 10 Pro Star Sound Edition di pasar China.

Ponsel ini sejatinya merupakan Reno 10 Pro yang mendapatkan pembaruan desain, baik itu dari tampilan luar maupun tampilan antarmuka (UI). Pembaruan ini membuat ponsel tersebut lebih cantik dan modis dari Reno 10 Pro versi "reguler" yang rilis bulan Mei lalu.

Pasalnya, dari tampilan luarnya saja, cangkang atau punggung Reno 10 Pro Star Sound Edition kini dilapisi dengan balutan warna merah muda (pink) yang mencolok. Sebelumnya, varian warna ini tidak ada di Reno 10 Pro. 

Kemudian, UI ponsel ini juga hadir dengan sejumlah tema yang mirip kartun animasi Jepang, alias anime, yang memiliki warna senada dengan cangkang ponsel. Artinya, tampilan menu, wallpaper, hingga ikon di ponsel ini akan jauh berbeda dari Reno 10 Pro. 

Terlepas dari tampilan punggung dan UI, kemampuan dan spesifikasi Reno 10 Pro Star Sound Edition serupa dengan Oppo Reno 10 Pro biasa. 

Oppo Reno 10 Pro Star Sound Edition mengadopsi layar AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120 Hz yang memiliki lengkungan (3D Curved) di sisi kiri dan kanannya.

Pada bagian tengah atas layar ponsel ini, terdapat modul punch hole yang memuat kamera selfie dengan resolusi 32 MP (f/2.4).

Masih soal kamera, perangkat terbaru Oppo ini dibekali dengan tiga kamera belakang yang masing-masing memiliki resolusi 50 MP (f/1.8, 1/1,56 inci, OIS), 8 MP (ultrawide, f/2.2), dan 32 MP (telefoto, f/2.0, 2x optical zoom).

Deretan kamera di Reno 10 Pro Star Sound Edition turut dilengkapi dengan chip NPU MAriSilicon X yang diklaim dapat mempercantik hasil foto ponsel tersebut. 

Beralih ke sektor performa, smartphone ini ditenagai chipset Mediatek Dimensity 8200 (3,1 GHz) yang dipadukan dengan RAM 16 GB, serta media penyimpanan (storage) dengan kapasitas hingga 512 GB.

Fitur pendukung lain yang ada di ponsel ini mencakup baterai berkapasitas 4.600 mAh dengan dukungan pengisian cepat 100 watt, serta sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan UI ColorOS 13.1, sebagaimana dirangkum dari Gizmochina, Senin (7/3/2023). 

Di pasar China, Reno 10 Pro Star Sound Edition dijual dengan harga 3.899 yuan atau sekitar Rp 8 juta. Dalam paket pembelian, pengguna akan mendapatkan beragam aksesori lucu yang dibalut dengan warna pink.

Belum ada informasi apakah ponsel ini, begitu juga model Reno 10 Series lainnya, akan dirilis di Indonesia atau tidak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Oppo Reno 10 Pro Star Sound Edition Resmi, Desain Lebih Cantik dengan Tema Anime", Klik untuk baca: https://tekno.kompas.com/read/2023/07/03/09300067/oppo-reno-10-pro-star-sound-edition-resmi-desain-lebih-cantik-dengan-tema-anime.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm