Ilustrasi oseng kacang panjang dengan bumbu sederhana.
Ilustrasi oseng kacang panjang dengan bumbu sederhana. ( DOK.SHUTTERSTOCK/Hawa art)

Lauk Praktis Tinggal Tumis, Berikut Cara Membuat Oseng Kacang Panjang

12 Juli 2023 16:10 WIB

SonoraBangka.id - Oseng kacang panjang adalah salah satu hidangan praktis yang disukai banyak orang. Cara masaknya tidak rumit, kacang panjang segar dipotong menjadi potongan kecil kemudian ditumis dengan bumbu kaya rasa. Oseng kacang panjang dapat disajikan dengan nasi putih hangat atau sebagai pelengkap dalam menu makanan lainnya. Dalam buku "30 menu Lezat Untuk 30 Hari" (2013) oleh Dapur Kirana terbitan Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk 4 porsi makan.

Resep oseng kacang panjang

Bahan

350 gram kacang panjang, potong

50 gram tauge, buang ekornya

2 buah tomat, iris

3 sdm minyak untuk menumis

5 butir bawang merah, iris halus

3 siung bawang putih, iris halus

5 buah cabai hijau, potong memanjang

2 lembar daun salam

Bumbu halus

3 butir kemiri

1 sdt gula merah

Garam secukupnya

1 sdt terasi

Cara membuat oseng kacang panjang

1. Tumis semua bumbu hingga harum, masukkan kacang panjang. Masak hingga setengah matang. Masukkan tauge, masak hingga matang, angkat dan sajikan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Oseng Kacang Panjang, Lauk Makan Praktis Tinggal Tumis", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/07/12/121300775/resep-oseng-kacang-panjang-lauk-makan-praktis-tinggal-tumis.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm