SonoraBangka.id - Apakah kamu sering mengalami anyang-anyangan?
Nah, berikut ini kita akan rangkum cara mengatasi anyang-anyangan.
Anyang-anyangan adalah istilah untuk menggambarkan masalah buang air kecil yang sering tidak tuntas dan dibarengi dengan rasa nyeri atau terbakar saat kencing.
Dalam dunia medis, anyang-anyangan dikenal sebagai dysuria.
Orang yang mengalami anyang-anyangan umumnya merasakan hal yang tidak nyaman atau nyeri pada kandung kemihnya.
Nyeri ini dapat berasal juga dari uretra atau perineum. Uretra adalah tabung yang membawa urin ke luar tubuh, sementara perineum adalah area antara skrotum dan anus pada pria.
Dilansir dari Healthline, ada beragam kondisi yang dapat menjadi penyebab terjadinya anyang-anyangan, yakni:
1. Infeksi saluran kemih (ISK)
Buang air kecil yang menyakitkan adalah tanda umum dari infeksi saluran kemih (ISK).
ISK dapat disebabkan oleh infeksi bakteri.