Brand lokal rilis koleksi kolaborasi dengan Barbie
Brand lokal rilis koleksi kolaborasi dengan Barbie ( Day and Night; ESQA Cosmetics; SOVLO)

Viral di TikTok! Brand Lokal yang Rilis Koleksi Barbie Serba Pink

30 Juli 2023 19:35 WIB

SonoraBangka.id - Ternyata, euforia film Barbie yang mencuri perhatian hingga akhirnya viral di TikTok belum usai.

Pasalnya, pasca ditayangkannya film Barbie yang viral di TikTok ini juga turut berdampak pada semakin banyaknya orang yang ingin membeli berbagai produk berkaitan dengan si boneka ikonik tersebut. 

Bahkan, ada beberapa brand lokal yang juga turut memeriahkan fenomena ini dengan berkolaborasi dengan Mattel untuk merilis koleksi istimewa dengan nuansa ala Barbie hingga akhirnya viral di TikTok. 

Adapun beberapa brand lokal yang merilis koleksi istimewa hasil kolaborasi dengan Barbie adalah:

Barbie™ x ESQA Cosmetics

Brand lokal rilis koleksi kolaborasi dengan Barbie
Barbie™ x ESQA Make Waves Eyeshadow Palette. (ESQA Cosmetics)

ESQA Cosmetics merilis koleksi spesial Barbie™ x ESQA berupa cream blush sekaligus contourlip stain dan eyeshadow.

Koleksi spesial ini memiliki kemasan yang menggemaskan dengan warna hot pink yang  ikonik ala Barbie.

Untuk memiliki koleksi spesial ini Kawan Puan bisa membelinya mulai dari Rp69 ribu sampai Rp150 ribu di Tokopedia.

“Melalui produk ini, kami ingin menginspirasi setiap perempuan agar menjadi pribadi yang kreatif dan percaya diri, serta berani mengeksplorasi berbagai hal,” ujar Kezia Trihatmanto, pendiri ESQA Cosmetics.

ESQA mencatat ada kenaikan transaksi hampir 1.5 kali lipat di Tokopedia sejak peluncuran produk kolaborasi Barbie™ x ESQA.

SumberParapuan.co
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm