SonoraBangka.id - Kebanyakan dari kita, jika dikunjungi tamu merupakan suatu hal yang membuat kita tersanjung.
Namun, tamu yang berkunjung ke rumah kita bisa saja mengganggu privasi dan kenyamananmu maupun keluargamu.
Apalagi sampai tamu tersebut menginap dan lupa pulang.
Jadi, apabila hal ini terjadi pada Sahabat NOVA, ada beberapa tips untuk "mengusir" tamu yang lupa pulang atau terlalu lama di rumahmu.
Dilansir dari All Women Stalk, berikut lima tips mengusir tamu yang lupa pulang secara halus.
1. Pura-pura sakit
Jika kita benar-benar tidak menginginkan kehadiran tamu yang datang ke rumah, berpura-puralah sakit.
Kita tentu tahu bagaimana melakukannya, bukan?
Ini tidak sulit untuk dilakukan.
Pastikan tamu yang tak kita inginkan kedatangannya itu merasa tidak enak dan beranjak pergi dari rumah.
2. Beri tugas untuk mereka
Apakah tamu yang tidak diinginkan itu adalah orang yang berantakan?
Jika iya, buri mereka perintah untuk bersih-bersih.
Jika tamu kita tidak berkenan untuk melakukan tugas bersih-bersih, mudah-mudahan mereka akan pulang.
3. Beritahu mereka ada orang lain yang akan tinggal
Kita selalu dapat memberi tahu tamu yang lupa pulang tersebut bahwa kamar tamu akan dipakai oleh tamu lain yang akan datang.
Dengan begitu, tidak ada ruang untuk mereka tinggal, sehingga mereka akan berpikir untuk pulang.
4. Mengganggu mereka
Seberapa baik kita mengenal tamu itu?
Semoga kita tahu apa yang mengganggu mereka.
Jika mereka membenci musik keras, nyalakan musik dengan keras.
Jika mereka selalu tidur larut malam, pastikan untuk membangunkannya lebih awal dan membuat banyak suara saat mereka tidur.
Melakukan cara ini membuat mereka tidak akan mau tinggal bersamamu lagi.
5. Katakan saja pada mereka untuk pulang
Namun, bila cara di atas tampak tidak berhasil atau tak enak untuk kita lakukan, bicara langsung dengan mereka dan suruh mereka pulang.
Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053853737/5-tips-mengusir-halus-tamu-yang-gak-pulang-pulang-tanpa-menyinggung?page=all