Ampas kopi tidak disarankan untuk dipakai ulang. Bahan ini lebih baik digunakan untuk membuat pupuk dan scrub.
Ampas kopi tidak disarankan untuk dipakai ulang. Bahan ini lebih baik digunakan untuk membuat pupuk dan scrub. ( SHUTTERSTOCK/Ani Fathudin)

Jangan Langsung Dibuang, Berikut 5 Manfaat Ampas Kopi Di Dapur

2 Agustus 2023 16:48 WIB

SonoraBangka.id - Ampas kopi jangan langsung dibuang, khususnya bagi kamu pencinta kopi yang ngopi hampir setiap hari di rumah.  Ampas kopi ini punya banyak manfaat di dapur, selain untuk produk kecantikan seperti sabun atau masker wajah. Tekstur ampas kopi yang kasar dapat menjadi agen pembersih yang baik. Simak lima manfaat ampas kopi di dapur berikut dikutip dari Healthline.

1. Pembersih serbaguna

Kamu bisa menggunakan ampas kopi sebagai pembersih alami alat masak, alat makan, sampai wastafel di dapur.  Tekstur ampas kopi dapat membersihkan lapisan yang sulit dibersihkan dan berminyak. Selain itu, aromanya dapat menghilangkan bau tidak sedap.  Namun hati-hati menggunakan ampas kopi sebagai pembersih alami pada lapisan yang berlubang seperti batu jenis tertentu, karena ukuran ampas kopi yang kecil justru dapat membautnya tersangkut.

2. Membuat daging empuk 

Garam, enzim, dan asam adalah tiga jenis pelunak daging alami. Kopi mengandung asam dan enzim alami, membuatnya efektif untuk melunakkan daging. Sifat asam kopi juga dapat membantu meningkatkan cita rasa daging. Cukup tambahkan bubuk kopi bekas ke resep olesan daging dan oleskan ke daging dua jam sebelum dimasak. 

3. Menghilangkan bau tidak sedap 

Bubuk kopi dapat menyerap dan menghilangkan bau, karena terdapat kandungan nitrogen di dalamnya.  Sifatnya yang alami, juga membuat bubuk kopi aman ditaruh di dalam kulkas atau freezer untuk menghilangkan bau busuk.  Kamu juga bisa menggosok tangan dengan ampas kopi bekas setelah memotong bawang putih atau ikan. 

4. Mengusir serangga

Kafein dan diterpen pada kopi dapat menjadi racun bagi serangga. Oleh karena itu, ampas kopi bisa dijadikan pengusir nyamuk, lalat, sampai kutu.  Caranya, taruh semangkuk ampas kopi di area yang diinginkan untuk mengusir serangga atau taburkan di area luar ruang. 

5. Bantu bersihkan abu dan asap bekas bakaran arang 

Sulit membersihkan abu dan asap setelah bakar sate atau ikan? Coba taburkan ampas kopi ke tempat bakaran.  Kopi dapat membantu menekan abu dan menghilangkan asap serta bau tidak sedap lainnya.  Ini membuat tempat bakarang arang jadi lebih mudah dibersihkan dan tidak mengotori area lainnya. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Manfaat Ampas Kopi di Dapur, Jangan Langsung Dibuang ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/08/01/150300675/5-manfaat-ampas-kopi-di-dapur-jangan-langsung-dibuang-?page=all#page2.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm