Ilustrasi brownies.
Ilustrasi brownies. ( SHUTTERSTOCK/Themalni)

Berikut Ini 4 Cara Membuat Fudge Brownies Yang Lembut Dan Mengilap

6 Agustus 2023 14:33 WIB

SonoraBangka.id -  Cara membuat brownies umumnya tak jauh berbeda dengan bolu biasa. Hanya saja, cokelat memegang peran utama dengan jumlah terbanyak daripada bahan lainnya. Tekstur brownies yang lembut dan lumer dan mulut membuat bolu cokelat ini banyak disukai anak hingga orang dewasa. Ditambah tampilan atasnya yang shiny atau mengilap. Beberapa faktor, mulai dari cara membuat adonan hingga suhu memanggang brownies, memengaruhi tekstur akhir makanan ini. Simak cara membuat brownies lembut dan mengilap yang disarankan oleh Risman Sukmawan, Corporate Pastry Chef Archipelago International, berikut ini. 

1. Kocok gula dan telur hingga mengembang

Membuat brownies diawali dengan mengocok gula dan telur. Menurut Risman, kedua bahan ini harus dikocok hingga mengembang, bukan sekadar tercampur rata. "Nanti baru dimasukkan cokelat lelehnya pelan-pelan, setelah itu tepungnya dimasukkan perlahan juga," kata Risman kepada media dalam acara Archipelago Food Festival ke-26 di Favehotel Pamanukan, Subang, Jawa Barat pada Sabtu (29/7/2023).

2. Aduk bahan menggunakan mikser

Ada dua pilihan mencampur bahan-bahan brownies, yaitu langsung menggunakan tangan dan memakai mikser. Risman mengatakan, membuat adonan menggunakan mikser akan memberi hasil brownies lebih lembut. Penggunaan mikser juga lebih praktis karena semua bahan yang digunakan bisa tercampur merata dengan cepat.

3. Kocok mentega leleh dan cokelat selagi hangat

Jangan menunggu campuran mentega dan cokelat leleh dingin saat akan mencampurnya dengan gula. "Ketika suhu cokelat dan mentega masih panas, dimasukkan telur, itu akan membuat efek shiny. Kalau agak dingin tidak akan mengilap brownies-nya," kata Risman.

4. Panggang di suhu 160 derajat celsius Suhu

memanggang brownies tidak tinggi. Cukup atur suhu oven sebesar 160 derajat celsius saat mematangkan adonan bronis. "Karena kan kandungan tepungnya sedikit, lebih banyak jumlah cokelatnya. Jadi, tidak perlu memanggang brownies dengan suhu tinggi," ujar Risman. Panggang brownies hingga matang selama kurang lebih 25-40 menit, tergantung besar dan kecilnya loyang.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Cara Bikin Brownies Lembut dan Mengilap, Kocok Mentega Cair dan Cokelat Selagi Hangat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/08/05/090900475/4-cara-bikin-brownies-lembut-dan-mengilap-kocok-mentega-cair-dan-cokelat.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm