Bupati Belitung H Sahani Saleh (Sanem).
Bupati Belitung H Sahani Saleh (Sanem). ( Pos Belitung/Disa Aryandi )

Bonus Rp 5 Miliar, Bupati Lepas Kontigen Atlet Belitung di Porprov Babel

9 Agustus 2023 17:45 WIB

SonoraBangka.id - Kontingen Kabupaten Belitung sudah siap berlaga di event Pekan Olaharga Provinsi (Porprov) IV Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang rencananya dibuka pada 22 Agustus 2023 nanti. 

Bahkan untuk menghadapi kawan-kawan di porprov nanti, Bupati Belitung Sahani Saleh sudah mengingatkan para atlet kontigen Kabupaten Belitung untuk menyiapkan mental dan berjuang meraih kemenangan. 

Pesan ini disampaikan Bupati Belitung Sahani Saleh saat melepas 396  kontingen yang akan bertanding dalam ajang Pekan Olaharga Provinsi (Porprov) IV Bangka Belitung tahun 2023.

Pelepasan ditandai dengan penyerahan pataka kepada Ketua Kontingen Belitung MZ Hendra Caya di Gedung Serba Guna pada Rabu (9/8/2023).

Di kesempatan itu Sahani meminta para atlet menyiapkan mental sebelum bertanding. 

"Karena kita akan menyerang lawan di kandang lawan. Mental ini yang utama, karena dari yang sudah-sudah kita kalah mental," ungkap Sahani yang akrab disapa Sanem itu kepada Posbelitung.co.

Ia juga meminta para atlet, pelatih dan official harus selalu kompak selama menjalani pertandingan di Pulau Bangka. 

Selain itu juga Sanem mengingatkan agar, tetap bertanding dengan sportif dan jaga nama baik Kabupaten Belitung. 

Bonus Aman, Anggaran Sudah Disiapkan 

Pada momen ini juga Sanem tidak lupa memberikan semangat kepada para atlet kontigen Kabupaten Belitung agar berusah meraih kemenangan karena atlet berprestasi akan mendapatkan bonus.

"Kalau masalah bonus itu aman dan sudah disiapkan anggarannya. Tapi berjuang dulu sehingga hasilnya maksimal," kata Sanem. 

Bupati Belitung H Sahani Saleh (Sanem).
Kontingen berfoto bersama Bupati Belitung Sahani Saleh usai pelepasan pada Rabu (9/8/2023). (Posbelitung.co/Dede Suhendar)

Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Belitung MZ Hendra Caya meminta doa restu kepada masyarakat menjelang keberangkatan ke Bangka Barat. 

Pria yang menjabat Sekda Kabupaten Belitung itu berharap agar prestasi para atlet meningkatkan setidaknya masuk tiga besar dalam ajang Porprov 2023.

"Kalau terakhir kita posisi empat atau lima jadi saya berharap tahun ini meningkat masuk tiga besar," tegas Hendra. 

Menurutnya, seluruh kebutuhan atlet sudah disiapkan mulai dari perlengkapan, peralatan hingga keperluan selama di pertandingan. 

Bahkan, pemda juga sudah menyiapkan sejumlah anggaran untuk bonus para atlet yang juara sebesar Rp5 miliar. 

"Insya Allah semuanya sudah siap. Bonus itu ada Rp5 miliar, jadi silahkan bertanding dengan maksimal," pesan Hendra.


Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Lepas Kontigen Atlet Belitung di Porprov Babel, Ini Pesan Bupati, Bonus Aman Dianggarkan Rp 5 Miliar, https://bangka.tribunnews.com/2023/08/09/lepas-kontigen-atlet-belitung-di-porprov-babel-ini-pesan-bupati-bonus-aman-dianggarkan-rp-5-miliar.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm