SonoraBangka.id - Pada Jumat (11/8/2023) lalu, warga Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir Sumatra Selatan (Sumsel) geger dengan adanya penemuan harta karun di dasar Sungai Komering.
Harta karun yang ditemukan berupa arang antik mahkota dan gelang kecak.
Barang-barang antik tersebut diduga peninggalan zaman kerajaan
Selain itu warga juga menemukan potongan logam diduga emas batangan bermotif gambar Presiden RI pertama, Ir Soekarno.
"Seperti biasa setiap harinya saya selalu memberi makan ikan ditambak yang ada di Desa Arisan Buntal (sungai Komering). Tepat kemarin sore saya melihat ada sesuatu menyerupai emas yang ada di dasar sungai," ungkap Septa warga Desa Tanjung Lubuk, Jumat (11/8/2023).
Mengetahui hal tersebut, Septa menyampaikan kepada temannya bernama Wawan turun ke sungai dan mengambil barang tersebut.
"Sewaktu dia menyelam ternyata memang ada sebuah mahkota dan dibawa ke daratan. Saat benturkan ke besi jembatan terdengar suara nyaring berbunyi 'teng-teng'," katanya.
"Karena penasaran saya langsung membasuh barang tersebut. Benar saya terlihat mahkota jaman peninggalan dengan warna emas dan saat saya pakai pas di kepala dan berat," ungkapnya lebih lanjut.
Ia juga ikut terjun ke sungai untuk mencari barang berharga lainnya. Benar didapati juga puluhan barang antik.
"Sekitar 30 barang yang saya dapat, ada yang potongan batangan emas motif Soekarno ada juga batangan berwarna kuning dan juga ada gelang bermotif naga. Serta lainnya," ungkap Septa.
Setelah adanya penemuan itu, Septa tidak lantas menyimpan barang antik itu dan justru menyimpannya di bawah jok motor.