Mobil Hias Disperindag Babel Siap Berlaga, Di Ajang Lomba Mobil Hias HUT RI Tingkat Provinsi Babel
Mobil Hias Disperindag Babel Siap Berlaga, Di Ajang Lomba Mobil Hias HUT RI Tingkat Provinsi Babel ( Disperindag Babel)

Mobil Hias Disperindag Babel Siap Berlaga, Di Ajang Lomba Mobil Hias HUT RI Tingkat Provinsi Babel

26 Agustus 2023 21:39 WIB

SONORABANGKA.ID - Mobil Hias Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), sudah siap berlaga dalam ajang lomba mobil hias di Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 78 yang akan dilaksanakan Senin besok.

Dengan mengusung tema "Terus MeLaju Untuk Indonesia Maju",  Kegiatan mobil hias yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung merupakan rangkaian agenda HUT RI, dimana ada agenda lainya yaitu lomba baris-berbaris, karnaval, sepeda hias dan motor hias, serta mobil hias yang pelaksanaanya di mulai pada tanggal 26 sampai 28 Agustus 2023.

Untuk mengikuti kendaran mobil hias, Disperindag Povinsi Babel telah melakukan rapat koordinasi sebanyak tiga kali dan satu minggu sebelum pelaksanaan telah melakukan berbagai proses menghias mobil, mulai dari memasang berbagai ornamen dan bendera merah putih serta mempersiapkan beberapa pegawai untuk kendaran hias,  hal itu dilakukan oleh tim Disperindag Povinsi Babel dan UPTD. RPK, UPTD. BPSMB, agar terlihat menarik dan keren, sehingga memukau masyarakat dan panitia.

Untuk diketahui lomba baris-berbaris akan dilaksanakan pada Sabtu, 26 Agustus 2023 dengan start di Alun- Alun Taman Merdeka, atau Kilometer 0 dan finish di Masjid Muhajirin Pangkalpinang. Sedangkan Karnaval dan Sepeda Hias dilaksanakan pada hari Minggu, 27 Agustus 2023, dan Motor Hias dan Mobil Hias dilaksanakan pada hari Senin, 28 Agustus 2023.

Mobil hias yang di hias di kantor UPTD. RPK ini, dijelaskan oleh Kepala UPTD. Rumah Promosi dan Kemasan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bangka Belitung Alfatah Suriaan yaitu dalam upaya untuk memeriahkan HUT RI yang ke-78 yang dilaksanakan oleh Pemprov Babel.

Mobil tersebut menurutnya, proses penghiasanya sudah dilakukan jauh-jauh hari yaitu satu minggu sebelum pelaksanaan, dengan melakukan koordinasi keberbagai pihak agar sesuai tema yang disusung oleh pihak panitia.

“Kita diamanahkan, ini kerja tim,  maka kita laksanakan. Dari mendatangkan mobil ke kantor sampai melakukan penghiasan di kantor dan sampai jadi,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas (Sekdis) Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Babel Deki Susanto, bersama Kasubbag Umum Disperindag Provinsi Babel Wisniarti  dan Koordinator Ali,  telah menetapkan tema yang akan di bawa dalam ajang mobil hias Disperindag Babel.

Tema tersebut adalah “Disperindag Babel Mendukung Promosi Produk Dalam Negeri (PDN), Meningkatkan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) Serta Meningkatkan Komponen Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Dengan Desain Dan Produksi Kemasan Berkualitas”.

Di tempat terpisah, Yossie Riestu Pradhifta Kasi Pengembangan dan Pemasaran UPTD. Rumah Promosi dan Kemasan Babel menambahkan, pihaknya telah menghias mobil sesuai aturan, dimana untuk lomba mobil hias yaitu tinggi kendaraan tidak mengganggu kabel jalan, menampilkan kreatifitas unggulan dan dilarang menampilkan gambar atau tulisan yang mengandung unsur SARA.

“Proses ini semua dilakukan oleh Tim, bukan individu atau perorangan.  Kita sudah daftar, dimana pendaftaran mobil hias dibuka dari tanggal 11 s.d 24 Agustus 2023 di Kantor Balai Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kita bawa nama dinas. Mudah-mudahan jadi yang terbaik,” tuturnya.

Menurutnya ajang ini, sebagai ajang memperkenalkan keberadaaan UPTD RPK dan beragam promosinya kepada masyarakat luas, khususnya para pelaku UMKM yang tentunya sudah bersiap siap menjual produknya kepada masyarakat yang menonton acara tersebut.

PenulisZulhaidir
EditorZulhaidir
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm