Ilustrasi puding cokelat dengan topping cokelat cair dan irisan cokelat batang.
Ilustrasi puding cokelat dengan topping cokelat cair dan irisan cokelat batang. ( SHUTTERSTOCK/JOANNA WNUK)

Berikut 6 Tips Membuat Puding Isi Cokelat Meleleh yang Antibocor

31 Agustus 2023 08:18 WIB

SonoraBangka.id -  Puding cokelat salah satu sajian penutup favorit yang nikmat dimakan saat dingin. Kamu bisa membuat puding isi cokelat meleleh seperti lava cake, cokelatnya lumer dengan tekstur puding yang lembut. Proses pembuatan puding isi cokelat meleleh membutuhkan ketelitian dengan memperhatikan adonan saat diisikan ke dalam puding. Simak tips membuat puding isi cokelat meleleh antibocor, dikutip dari majalah "Saji / ED 479 2020" (2020) karya Saji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.  hingga Transportasi

1. Melelehkan cokelat

Melelehkan cokelat masak pekat sebaiknya tidak dilakukan langsung di atas api. Taruh irisan cokelat di dalam wadah kering, lalu taruh wadah berisi irisan cokelat tadi di dalam wajan berisi air yang sudah mendidih. Cara ini dikenal dengan metode au bain marie, kemudian matikan api. Aduk cokelat sampai meleleh. Sisihkan.

2. Mencampur cokelat ke dalam adonan puding

Lelehan cokelat masak pekat dimasukkan ketika adonan puding sudah mendidih agar cokelat tidak terlalu lama dimasak. Adonan puding tidak akan menjadi pecah atau terpisah dengan airnya.

3. Membuat cokelat lava

Ingat, memasukkan lelehan cokelat masak pekat pada proses pembuatan lava harus dilakukan pada proses terakhir, agar adonan lava tidak pecah atau terpisah. Perhatikan adonannya.  Adonan lava tidak boleh terlalu kental, juga tidak boleh terlalu encer. 

4. Supaya lava berada di tengah

Tuang adonan puding terlebih dahulu hingga 3/4 tinggi cetakan silikon. Usahakan jangan kurang dari itu. Tujuannya agar ketika puding dikeruk bagian tengahnya, letak kerukan akan tepat berada di tengah. Artinya, tidak terlalu dalam maupun terlalu atas. Cara mengeruk puding, agar mudah gunakan kerukan buah, dengan begitu tempat kerukan bisa cukup luas dan dalam untuk nantinya menuang adonan lava.

5. Supaya puding tidak tercampur adonan lava

Setelah menuangkan adonan lava ke bagian tengah puding, simpan dahulu puding yang sudah berisi adonan lava ini di dalam freezer sampai lava mengeras.

6. Memenuhi adonan puding

Tuang adonan puding sampai memenuhi cetakan silikon. Perhatikan saat menuang, harus dilakukan secara perlahan. Bekukan kembali sebelum disajikan. Saat dipotong, puding akan mengeluarkan lelehan cokelat dari bahian dalamnya. Selamat mencoba!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "6 Tips Membuat Puding Isi Cokelat Meleleh yang Antibocor", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/08/30/220300575/6-tips-membuat-puding-isi-cokelat-meleleh-yang-antibocor.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm