SonoraBangka.id - Hingga kini, kita ketahui bahwa Maudy Ayunda sudah satu tahun menikah dengan suaminya Jesse Choi.
Dinikahi pria Korea, Maudy Ayunda membahas prinsip keuangannya setelah menikah.
Maudy dan Jesse juga membahas soal pepatah 'uang suami adalah uang istri'.
Hal itu diungkap Maudy Ayunda dalam video bertajuk Maudy Ayunda & Jesse Choi: Investing in Our Future.
Dalam video berdurasi 40 menit itu, Maudy bersama suaminya membuka diskusi tersebut dengan membahas perihal sebuah pepatah mengenai uang suami adalah milik istri.
"Jadi ada satu pepatah. Aku enggak tahu kamu pernah dengar ini apa enggak, tapi intinya itu kayak 'Uang kamu (suami) adalah uangku, dan uang aku (istri) adalah uangku'," kata Maudy Ayunda di YouTube Maudy Ayunda.
Jesse Choi sontak tertawa dan setuju ketika mendengar pepatah yang disampaikan Maudy Ayunda tersebut.
"Kayaknya tepat," kata Jesse Choi.
Maudy Ayunda kemudian mengajak sang suami untuk bersama-sama mendiskusikan pepatah tersebut.
Artis berusia 28 tahun ini lantas menyampaikan pandangan pribadinya mengenai pepatah tersebut.