SonoraBangka.id - Kulit lumpia bisa dimanfaatkan untuk membuat pisang goreng renyah yang praktis. Kamu tidak perlu repot mencampur bahan adonan untuk pisang goreng.
Tinggal bentangkan kulit lumpia, isi pisang, lipat, dan gulung. Sajikan lumpia pisang dengan topping seperti cokelat atau keju. Simak resep lumpia pisang goreng dari Sajian Sedap berikut ini.
Resep pisang goreng lumpia
Bahan:
10 lembar kulit lumpia
2 butir telur kocok lepas
2 buah pisang tanduk, lumatkan dengan garpu
2 sendok teh gula pasir
50 gram kismis
100 gram keju cepat leleh, potong dadu
500 ml minyak untuk menggoreng
Cara membuat pisang goreng lumpia:
1. Aduk telur, pisang, gula, kismis, dan keju.
2. Bentangkan kulit lumpia, isi campuran pisang. Lipat kanan dan kirinya, gulung.
3. Panaskan minyak, goreng pisang sampai cokelat keemasan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Lumpia Pisang, Kreasi Pisang Goreng Renyah yang Praktis ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/09/29/200200975/resep-lumpia-pisang-kreasi-pisang-goreng-renyah-yang-praktis-.