Ilustrasi tumis cumi asin.
Ilustrasi tumis cumi asin. ( shutterstock/Ketut Mahendri)

Menu Praktis di Akhir Pekan, Berikut Cara Membuat Tumis Cumi Asin

1 Oktober 2023 14:09 WIB

SonoraBangka.id - Cumi asin merupakan salah satu bahan olahan cumi agar bisa awet tahan lama. Selain ditambahkan ke dalam menu sambal, cumi asin juga bisa kamu jadikan menu tumisan.  Seperti pada resep cumi asin bumbu iris yang satu ini.

Kamu bisa gunakan bumbu dari bawang merah, bawang putih, cabai, dan lengkuas.  Iris dan masak semua bahan menjadi bumbu tumisan cumi. Selengkapnya, dalam buku "Masakan Harian Penggugah Selera" (2014) oleh Sufi, S. Y. terbitan Kriya Pustaka. Bikin untuk beberapa kali makan.

Resep tumis cumi asin bumbu iris

Bahan

200 gram cumi asin, bersihkan 

2 sdm minyak goreng 

3 lembar daun salam

2 sdm tauco manis, ulek kasar

1 sdm kecap manis

200 ml kaldu panas

2 buah tomat hijau, potong 

2 batang daun bawang, potong 2 cm 

5 mata petai, potong

Garam secukupnya

Gula secukupnya

Bumbu iris

5 butir bawang merah, iris kasar

4 siung bawang putih, iris kasar

2 buah cabai merah, iris bulat 2 cm 

3 cm lengkuas, iris tipis

Cara membuat tumis cumi asin bumbu iris

1. Rendam cumi asin dalam air panas sekitar 30 menit atau hingga cukup lunak. Cuci bersih. 

2. Panaskan minyak, tumis bumbu iris, dan daun salam hingga harum. 

3. Masukkan cumi, tauco, kecap, garam, dan gula. Aduk hingga rata. Tuang kaldu panas, masak hingga cumi matang. 

4. Masukkan tomat hijau, daun bawang, daun petai, aduk dan masak hingga semua bahan matang. Angkat dan sajikan selagi masih hangat. 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resep Cumi Asin Bumbu Iris, Menu Praktis di Akhir Pekan", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/10/01/090300075/resep-cumi-asin-bumbu-iris-menu-praktis-di-akhir-pekan.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm