Ilustrasi Sholat Istisqa untuk Meminta Hujan Ketika Musim Kemarau : Niat, Jumlah Rakaat dan Tata Caranya
Ilustrasi Sholat Istisqa untuk Meminta Hujan Ketika Musim Kemarau : Niat, Jumlah Rakaat dan Tata Caranya ( Kudu Pintar/ Pos Kupang )

Pemkot Pangkalpinang dan Kemenang Gelar Salat Istisqa, Ini Niat, Tatacara dan Doanya

4 Oktober 2023 20:23 WIB

SonoraBangka.id - Rencananya, pemerintah Kota Pangkalpinang bersama Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pangkalpinang akan menggelar Salat Istisqa.

Salat Istisqa adalah salat sunah yang dikerjakan untuk memohon diturunkannya hujan oleh Allah SWT.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang, H. Firmantasi, mengumumkan bahwa Salat Istisqa akan digelar pada Selasa, 10 Oktober 2023, di halaman kantor Kemenag Kota Pangkalpinang.

Salat tersebut akan dilaksanakan berjamaah bersama-sama dengan Pemerintah Kota Pangkalpinang, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Forkopimda, dan pihak terkait lainnya.

Firmantasi menjelaskan, "InsyaAllah nanti Salat Istisqa dilaksanakan di halaman kantor Kemenag Kota Pangkalpinang.

Selain Salat, kita juga akan memberikan santunan kepada kaum duafa. Jadi, kita akan melaksanakan salat bersama terlebih dahulu, kemudian baru dilanjutkan dengan santunan, sehingga doa-doa mereka juga dapat mengundang turunnya hujan."

Krisis air bersih yang melanda sebagian wilayah Kota Pangkalpinang akibat kemarau yang panjang menjadi alasan utama diadakannya Salat Istisqa.

Firmantasi mengungkapkan bahwa Salat Istisqa adalah upaya wajar yang harus dilakukan, mengingat banyak masyarakat yang mengalami kesulitan dalam mendapatkan air.

Beliau menambahkan, "Rasulullah SAW mengajarkan kita untuk melaksanakan Salat Istisqa saat musim kemarau seperti ini. 

Intinya, kita menyadari bahwa kita adalah hamba yang lemah, dan tanpa nikmat hujan, kita akan kesulitan. Banyak tumbuhan yang sudah mati jika kita lihat."

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm