SonoraBangka.id - Dalam dua pekan ini harga tandan buah segar (TBS) cendrung turun walaupun terlihat turunnya perlahan.
Namun Senin (9/10/2023) ada dua perusahaan pengolahan sawit di Kabupaten Bangka yang menaikkan harga beli TBS sawit.
Yakni PT Gunung Maras Lestari naik Rp 30 menjadi Rp 2.130 perkilogramnya dan PT Mutiara Agro Sejahtera naik Rp 10 menjadi Rp 2.080 perkilogramnya.
Sedangkan PT Tata Hamparan Eka Persada memilih menurunkan harga Rp 30 menjadi Rp 2.150 perkilogramnya.
"Untuk harga TBS sawit cenderung turun perlahan namun tidak signifikan dalam sepekan ini," kata Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kabupaten Bangka, Syarli Nopriansyah.
Dampaknya harga rata-rata TBS sawit di 9 perusahaan pengolahan sawit di Kabupaten Bangka mengalami perubahan.
Daftar harga beli rata-rataTBS sawit di bulan Oktober 2023
02 Oktober 2023 Rp 2.142
03 Oktober 2023 Rp 2.1.24
04 Oktober 2023 Rp 2.124