Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung, KA Azhami
Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung, KA Azhami ( Posbelitung.co/Disa Aryandi )

Penjelasan Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung tentang PPPK Akan Terima Pensiun

31 Oktober 2023 08:58 WIB

SonoraBangka.id - Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung KA Azhami mengatakan, saat ini memang sudah ada surat Mendagri yang mengimbau seluruh daerah agar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mendapat pensiun, polanya melalui kerjasama dengan PT Taspen.

Aturan ini berdasarkan Undang-undang Aparatur Sipil Negara (UU ASN) 2023 telah disahkan pada 3 Oktober 2023 lalu.

Satu di antara poin dalam UU ASN terbaru yang menggantikan UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN yakni mengatur soal dana pensiun bagi PPPK

Namun menurut Azhami, lebih lanjut soal skema pensiun bagi PPPK masih dalam pembahasan.

"Senin (6/10/2023) nanti kami ada undangan dari Menpan, kemungkinan akan menggambarkan UU ASN terbaru karena rencana peraturan pemerintah baru akan disusun. Nanti akan dilihat seperti apa formulasi di rancangan peraturan pemerintah apakah sudah tergambar terkait pensiun," ungkap Azhami, Senin (30/10/2023). 

Dijelaskannya, nanti masing-masing PPPK dapat mengikuti program dari PT Taspen yang akan memotong dari pendapatan.

Sedangkan untuk  besaran iuran pasti atau defined contribution akan ditetapkan oleh pemerintah. 

Namun pada prinsipnya setiap individu dapat menetapkan iuran lebih tinggi untuk meningkatkan dana pensiun yang didapatkan. 

"Buat yang ingin lebih tinggi dana pensiun maka potongan pendapatan bisa diperbesar. Boleh (PNS atau PPPK) karena kelebihannya (iuran) tergantung masing-masing. Sebelumnya ada formulasi gambaran Taspen, ada yang PPPK kontrak 2-3 tahun mendapatkan sampai Rp40 juta, ada formulasinya," jelasnya.  

Menurutnya padaNovember 2023 mendatang, akan dilakukan orientasi bagi seluruh PPPK di Kabupaten Belitung yang berjumlah 292 orang. Orientasi empat angkatan PPPK melalui zoom dengan pemerintah provinsi tersebut di antaranya memberikan kesempatan bagi Kepala PT Taspen atau perwakilan untuk memberikan pencerahan terkait pensiun.

"Harapan kami setelah orientasi seluruh PPPK di Kabupaten Belitung sudah mengikuti program dari PT Taspen, jadi ada jaminan untuk mereka," kata Azhami.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Kabar Baik PPPK Akan Menerima Pensiun, Simak Penjelasan Kepala BKPSDM Kabupaten Belitung, https://bangka.tribunnews.com/2023/10/30/kabar-baik-pppk-akan-menerima-pensiun-simak-penjelasan-kepala-bkpsdm-kabupaten-belitung.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm