Atlet Provinsi Bangka Belitung yang meraih medali di ajang Porwil Sumatera XI
Atlet Provinsi Bangka Belitung yang meraih medali di ajang Porwil Sumatera XI ( Ist)

Di Posisi Kedua, Provinsi Bangka Belitung Raih Enam Medali Emas di Porwil Sumatera XI

6 November 2023 13:03 WIB

SonoraBangka.id - Hari perdana penyelenggaraan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI, posisi kedua berhasil diraih Provinsi Bangka Belitung di klasemen sementara, Senin (6/11/2023).

Total 13 medali telah diraih di antaranya enam medali emas, lima medali perak dan dua medali perunggu yang diraih dari cabang olahraga (cabor) atletik, renang dan catur. 

Diketahui Robi Syianturi, pelari jarak jauh andalan Bangka Belitung berhasil menyumbangkan medali emas, di nomor 10.000 M putra dengan catatan waktu 31:53:78.

Tak hanya Robi, lima medali emas juga berhasil disumbangkan cabor atletik di hari pertama termasuk nomor 10.000 M putri oleh Marina. 

Selain Robi dan Marina, emas juga disumbangkan oleh Ambali Sukur di nomor 100 M putra, Fadil M Nur di nomor 400 M putra, Sofura Al Humairo di nomor di nomor lompat jauh putri. 

Di cabor renang Amanda Feodora juga berhasil mencatatkan namanya, sebagai peraih medali emas di nomor 50 M gaya bebas. 

Raihan medali oleh sejumlah cabor di hari pertama, menjadikan Provinsi Bangka Belitung hanya kalah dengan tuan rumah yang masih berada di posisi pertama klasemen sementara Porwil XI Sumatera.

Ketua Kontingen Bangka Belitung Ranto Shendu mengungkapkan, atletik masih menjadi tumpuan perolehan medali. 

“Sejumlah partai final yang akan dihadapi, semuanya potensi medali. Ditargetkan hari kedua, kita akan kembali merebut tujuh emas di cabor atletik," ujar Ranto Shendu.  

Lebih lanjut selain prestasi atlet pihaknya juga memastikan para atlet, berada dalam kondisi terbaiknya guna mengharumkan nama Provinsi Bangka Belitung. 

"Kita juga fokus untuk memastikan para atlet tetap dalam kondisi prima dan fokus, terhadap setiap pertandingan yang akan dijalani. Ini dilakukan agar mampu memberikan performa terbaik dan menyumbangkan medali, bagi negeri serumpun sebalai," tuturnya. 

Sementara itu Ketua Koni Provinsi Bangka Belitung, Ricky Kurniawan juga menyambut baik prestasi yang telah diraih para atlet di Porwil XI Sumatera. 

"Tentunya ini masih awal, masih ada berbagai pertandingan lagi dan kita masih harus terus berjuang. Tentunya kita optimis, para atlet bisa memberikan yang terbaik dan semoga hasil terbaik yang kita dapatkan," ungkap Ricky Kurniawan.

Artikel ini telah tayang di BangkaPos.com dengan judul Raih Enam Medali Emas di Porwil Sumatera XI, Provinsi Bangka Belitung Berada di Posisi Kedua, https://bangka.tribunnews.com/2023/11/06/raih-enam-medali-emas-di-porwil-sumatera-xi-provinsi-bangka-belitung-berada-di-posisi-kedua.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm