Kaki bebek dimasak dengan teknik masak confit ala Perancis.
Kaki bebek dimasak dengan teknik masak confit ala Perancis. ( SHUTTERSTOCK/ANNA_PUSTYNNIKOVA)

Confit, Teknik Masak Perancis untuk Awetkan Makanan dengan Minyak

8 November 2023 16:22 WIB

SonoraBangka.id - Banyak cara mengawetkan makanan baik dengan teknik masak atau menyimpannya di kulkas. Salah satu teknik masak yang sekaligus dapat membuat makanan bertahan lama ialah confit.

Secara harfiah, confit artinya "untuk mengawetkan", seperti dilansir dari MasterClass. Cara memasak khas Perancis ini membutuhkan garam dan minyak atau lemak dalam jumlah banyak sesuai dengan bahan yang dimasak.

Secara tradisional, confit adalah teknik mengawetkan daging dengan memasaknya menggunakan lemaknya sendiri. Dapat pula menggunakan minyak atau lemak seperti lemak bebek, angsa, ayam, atau minyak zaitun.

Sebelum dimasak, daging dimarinasi dulu menggunakan garam, boleh ditambah rempah. Kemudian bungkus daging menggunakan plastic wrap atau aluminium foil, simpan di dalam kulkas setidaknya selama satu jam.

Pengasinan bertujuan menghilangkan kandungan air dalam daging dan menggantinya dengan lemak secara alami. Cara ini juga bikin daging lebih empuk dan rasa lebih meresap. Selanjutnya; daging dimasak perlahan dalam minyak sayur atau lemak hewani dengan api kecil.

Hal ini membuat bahan makanan itu menjadi makin lembut dan kaya rasa. Pastikan untuk mengeringkan daging yang sudah diasinkan pakai tisu makan sebelum memasaknya. 

Hidangan confit paling terkenal adalah kaki bebek dan angsa, yang diawetkan dengan garam sebelum dimasak. Durasi masaknya dua hingga tiga jam. Daging yang dihasilkan dapat terlepas dari tulangnya dengan mudah dan rasanya kuat serta lebih lezat.

Namun, bahan makanan yang bisa diawetkan dengan teknik confit tidak terbatas pada protein hewani melainkan buah pun bisa. Menurut Great British Chefs, buah dapat dimasak perlahan menggunakan cairan misalnya sirup gula.

Bawang bombai, cabai, dan rempah pun dapat diawetkan dengan teknik confit. Walau teknik confit berarti slow cooking tetapi hindari memasak daging lebih dari 12 jam karena hidangan bakal lembek dan teksturnya seperti jeli.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Confit, Teknik Masak Perancis untuk Awetkan Makanan dengan Minyak", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/11/06/090300875/confit-teknik-masak-perancis-untuk-awetkan-makanan-dengan-minyak.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm