Tangkapan layar undangan undangan pelantikan Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.
Tangkapan layar undangan undangan pelantikan Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung. ( Bangkapos.com/Rifqi Nugroho )

Belum Tahu Siapa Pengganti Suganda, Herman Suhadi Terkejut Pj Gubernur Babel Diganti

11 November 2023 09:01 WIB

SonoraBangka.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bangka Belitung (Babel) Herman Suhadi, terkejut dan belum mengetahui siapa pengganti Penjabat (Pj) Gubernur Suganda Pandapotan Pasiribu yang akan dilantik Senin (13/11/2023) besok.

Apalagi dirinya belum mengetahui secara resmi atau menerima undangan dari pihak Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), ataupun surat pemberitahuan dari pemerintah Provinsi Babel.

"Saya pun terkejut secara undangan belum mendapatkan undangan resmi, saya tanya ke kawan-kawan Forkopimda Babel atas pergantian Pj Gubernur Babel dari Suganda Pandapotan Pasiribu dan siapa penggantinya saya belum dapat info resminya," ungkap Herman Suhadi kepada Bangkapos.com melalui sambungan telepon, Jumat (10/11/2023).

Disinggung apakah dirinya akan menghadiri pelantikan Pj Gubernur Babel yang baru, Herman pun masih belum mengetahui karena belum dapat undangan dan tidak mungkin hadir ke Jakarta tanpa ada undangan dari siapapun.

"Belum tahu hadir atau tidak, bagaimana mau hadir ke pelantikan kalau undangan saja belum ada," ucapnya.

Berita sebelumnya, Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu dikabarkan diganti. 

Hal itu seiring beredarnya Surat Kementerian Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3/6074/SJ tertanggal 10 November 2023 yang berisikan undangan pelantikan Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung pada Senin (13/11/2023) besok.

Ketua DPRD Bangka Belitung, Herman Suhadi mengaku mendapat kabar pergantian tersebut.

Namun dia belum menerima undangan resmi acara pelantikan. 

"Sampai sekarang saya belum dapat undangan, baru dapat kabar dari grup Forkopimda Babel soal pergantian itu," kata Herman kepada Bangkapos.com, Jumat (10/11/2023) malam.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm