Kolong Retensi Kacang Pedang Kota Pangkalpinang, Rabu (22/11/2023)
Kolong Retensi Kacang Pedang Kota Pangkalpinang, Rabu (22/11/2023) ( Bangkapos.com/Andini Dwi Hasanah )

Ternyata, Sebab Air PDAM Tirta Pinang Asin Karena Tercemar Air Laut

24 November 2023 07:29 WIB

SonoraBangka.id - Ternyata, penyebab air PDAM Tirta Pinang, Kota Pangkalpinang berasa asin dikarenakan tercemar air laut.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur PDAM Tirta Pinang Kota Pangkalpinang, dr. Masagus Hakim mengungkap air yang dirasa asin oleh sejumlah pelanggan disebabkan ada air laut yang tak sengaja masuk dan bercampur dengan kolam air.

"Jadi beberapa hari terakhir gelombang air laut cukup tinggi, sumber air baku kita atau kolam sumber air kita tercemar oleh air laut. Kemudian menyatu dengan air tersebut," sebut Hakim kepada Bangkapos.com, Selasa (21/11/2023).

Bukan tak ada penyaringan, kata Hakim jumlah air laut yang masuk tidak bisa dikontrol sehingga air yang tiba di sejumlah pelanggan menjadi asin.

Kolong Retensi Kacang Pedang Kota Pangkalpinang, Rabu (22/11/2023)
Kolong Retensi Kacang Pedang, Rabu (22/11/2023

Hakim menyebut, hanya Kolong Pedindang dan Kolong Retensi Kacang Pedang yang terkontaminasi air laut tersebut.

"Kebetulan untuk Kolong Retensi Kacang Pedang untuk sementara, masih kami stop penyaluran air dari sana jadi belum digunakan. Tapi untuk yang dari Pedindang sudah kita lakukan penyetopan dulu sementara agar airnya tidak lagi asin," tuturnya.

Dengan demikian, Hakim meminta maaf atas ketidaknyamanan pelanggan PDAM Tirta Pinang dengan air yang berasa asin tersebut.

"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini, untuk saat ini sudah kami lakukan penyetopan dan berupaya agar air yang tiba di rumah pelanggan tidak lagi asin," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, beberapa pelanggan PDAM Tirta Pinang Kota Pangkalpinang merasakan air yang tiba di rumahnya berasa asin. 

Seperti dikatakan Tika (37), pelanggan PDAM Tirta Pinang di Kelurahan Bukit Merapen. Air tersebut terasa berbeda dari air biasanya.

SumberBangkapos.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm