Pengecasan baterai motor listrik United TX3000(KOMPAS.com/DIO DANANJAYA)
Pengecasan baterai motor listrik United TX3000(KOMPAS.com/DIO DANANJAYA) ( KOMPAS.COM)

Punya Motor Listrik, Ini 8 Cara Untuk Rawat Baterai agar Awet dan Optimal

2 Desember 2023 19:44 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Bila dibandingkan dengan sepeda motor konvensional, secara perawatan memang motor listrik lebih mudah, bahkan bisa dibilang sangat minim.

Namun demikian, bagi pemilik jangan sampai menyepelekan soal baterai. Pasalnya, ini merupakan komponen inti yang punya peran penting bagi motor listrik.

Seperti diketahui, baterai menjadi sumber utama daya atau penggerak dari motor listrik. Jika pemilik sampai abai dalam hal perawatan, maka dampaknya akan sangat merugikan.

Untuk merawat dan menjaga baterai motor listrik tetap optimal, menurut Andry Dwinanda, General Manager PT Terang Dunia Internusa, pemegang merek motor listrik United E-Motor, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Andry mengatakan, pada umumnya, ada dua jenis baterai yang kerap dijumpai pada motor-motor listrik yang telah dipasarkan di Indonesia.

"Umumnya ada dua jenis baterai yang digunakan, yaitu Sealed-Lead Acid (SLA) dan baterai Lithium. Kedua jenis baterai tersebut dipakai di tipe-tipe motor listrik yang dirilis United E-Motor," ujar Andry dalam keterangan resminya, Sabtu (2/12/2023).

Sebagai informasi, untuk jenis baterai SLA digunakan pada motor listrik United E-Motor MX1200. Sementara untuk lithium untuk T1800, TX1800, dan TX3000.

Menurut Andry, untuk perawatan dari kedua jenis baterai motor listrik tersebut, ada delapan poin yang harus diperhatikan pemilik, yakni ;

1. Pencegahan overcharging : Pastikan menggunakan charger yang sesuai dengan spesifikasi baterai. Pilih charger otomatis yang dapat menghentikan pengisian saat baterai mencapai kapasitas penuh.

2. Pemantauan suhu : Hindari pemanasan berlebih dengan tidak memarkir kendaraan di bawah sinar matahari langsung terlalu lama. Jangan biarkan baterai terlalu panas; perhatikan suhu baterai selama penggunaan.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm