Ilustrasi menghangatkan sisa makanan.
Ilustrasi menghangatkan sisa makanan. ( Shutterstock/Monkey Business Images)

Berikut Ini 4 Kesalahan dalam Menghangatkan Sisa Makanan

4 Desember 2023 20:20 WIB

SonoraBangka.id - Perhatikan cara menghangatkan sisa makanan yang benar agar tetap nikmat saat disantap. Sebab, salah memanaskan sisa makanan bisa mengubah banyak tekstur dan rasanya.

Belum lagi bakteri yang ada di dalamnya. Dilansir dari Real Simple, simak dan hindari empat kesalahan menghangatkan sisa makanan berikut ini.

1. Menaruh makanan di suhu ruang terlalu lama

Sisa makanan bisa disimpan beku, lalu dihangatkan kembali. Sebelum itu, makanan harus dicairkan di kulkas atau suhu ruang. Namun, sisa makanan tidak boleh dibiarkan terlalu lama di suhu ruang karena mudah rusak atau menurun kualitasnya.

Bakteri akan tumbuh di suhu mulai dari empat derajat, disebut sebagai zona bahaya karena bakteri dapat berkembang biak dengan cepat. Dinginkan atau cairkan sisa makanan beku secepat mungkin untuk menghindari perkembangan bakteri, lalu segera panaskan kembali. 

2. Menyimpan sisa makanan terlalu lama

Sebaiknya, jangan menyimpan dan menghangatkan sisa makanan terlalu lama lebih dari lima hari. Kualitas makanan akan menurun, baik dari segi rasa, tekstur, warna, maupun aromanya.

3. Tidak dipanaskan dengan suhu tinggi

Sisa makanan yang akan dihangatkan kembali, harus dipanaskan dengan suhu tinggi, setidaknya 70 derajat celsius. Khusus rebusan atau makanan berkuah, panaskan kembali hingga mendidih untuk menghilangkan bakteri berbahaya. Bila memanaskan daging dan olahannya, kamu juga bisa menggunakan suhu tinggi demi mengihindari penyakit bawaan makanan dari bakteri yang mungkin ada.

4. Salah memanaskan makanan dengan  microwave

Gunakan microwave dengan tepat untuk menghangatkan makanan. Pastikan merata seluruhnya. Letakkan makanan di rak tengah microwave dan atur suhunya menjadi tinggi dan sesuaikan durasinya. Pakai wadah kedap udara untuk memaksimalkan panas makanan selama dihangatkan dengan microwave dan menghancurkan bakteri berbahaya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Kesalahan Menghangatkan Sisa Makanan, Cegah Bakteri Berkembang", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2023/11/30/140200475/4-kesalahan-menghangatkan-sisa-makanan-cegah-bakteri-berkembang.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm