Ilustrasi bersin(iStockPhoto/SDI Productions)
Ilustrasi bersin(iStockPhoto/SDI Productions) ( KOMPAS.COM)

5 Bahaya Menahan Bersin, Terbaru Bisa Untuk Bikin Tenggorokan Robek

16 Desember 2023 14:58 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Seorang pria mengalami robek di bagian tenggorokannya usai dirinya menahan bersin.

Menurut ahli medis, kejadian yang dilaporkan dalam jurnal BMJ Case Reports tersebut merupakan yang pertama kalinya dan kejadian langka. 

“Setiap orang harus disarankan untuk tidak menahan bersin dengan cara mencubit hidung sambil menutup mulut karena dapat mengakibatkan perforasi trakea (batang tenggorokan),” tulis Rasads Misirovs salah satu penulis jurnal tersebut.

Terjadi saat mengemudi

Dalam jurnal dijelaskan, peristiwa itu terjadi saat pria tersebut tiba-tiba mengalami demam saat sedang mengemudi mobilnya.

Tapi, alih-alih meletakkan jarinya di bawah hidung atau membiarkan bersinnya keluar, dia malah memencet hidung dan menutup mulutnya.

Hasilnya, kekuatan bersin yang ditekan menyebabkan lubang kecil berukuran dua kali dua milimeter di tenggorokannya.

Penutupan saluran napas pria tersebut membuat peningkatan tekanan, yang menyebabkan bersin 20 kali lebih kuat dari biasanya dan menyebabkan kerusakan parah.

Kemudian, pria tersebut mencari pertolongan karena dia merasakan sakit yang parah dan lehernya bengkak di kedua sisi. Namun, pria tersebut mengaku tak mengalami kesulitan bernapas, berbicara, atau menelan.

Hasil rontgen mengungkapkan bahwa pria tersebut menderita emfisema bedah yaitu suatu penyakit di mana udara terperangkap di balik lapisan jaringan terdalam pada kulit.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm