Ilustrasi finger clubbing. Ilustrasi jari tabuh.(Wikimedia)
Ilustrasi finger clubbing. Ilustrasi jari tabuh.(Wikimedia) ( KOMPAS.COM)

Mengenal Untuk Gejala Kanker Paru-paru yang Muncul di Jari

17 Desember 2023 16:14 WIB

Dilansir dari CancerResearchUK, kemungkinan besar clubbing finger diakibatkan oleh sel-sel besar yang disebut sebagai megakariosit.

Sel-sel megakariosit tersebut akan tersangkut di pembuluh darah kecil bagian ujung jari manusia.

Biasanya, megakariosit terdapat di sumsum tulang dan membuat trombosit yang diperlukan oleh tubuh untuk pembekuan darah.

Saat tersangkut di ujung jari, megakariosit mulai melepaskan faktor pertumbuhan yang menyebabkan peningkatan pembuluh darah, pertumbuhan jaringan, serta penumpukan cairan.

Tak hanya sebagai gejala kanker paru-paru

Meski begitu, tak selalu clubbing finger menjadi gejala dari kanker paru-paru.

Clubbing finger juga dapat menjadi tanda dari sejumlah kondisi kesehatan yang mendasarinya, terutama pada paru-paru atau jantung.

Selain kanker paru-paru, clubbing finger juga bisa menjadi tanda seseorang mengidap kanker yang menyerang mesothelium, bernama mesothelioma.

Tak hanya itu, clubbing finger dapat ditemukan pada beberapa orang dengan masalah tiroid atau kondisi lain seperti kolitis ulseratif dan penyakit Crohn.

Gejala lain kanker paru-paru

Selain clubbing finger, kanker paru-paru mempunyai sejumlah gejala lain yang perlu diwaspadai.

Dilansir dari MayoClinic, berikut sejumlah gejala kanker paru-paru:

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm