SONORABANGKA.ID - Merupakan Alpukat adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin dan mineral penting yang dibutuhkan tubuh
Dalam satu buah alpukat berukuran sedang, sekitar 100 gram, terdapat 20 vitamin dan mineral berbeda.
Buah ini kaya akan magnesium, niasin, riboflavin, asam pantotenat, folat, potasium, asam lemak omega-3, beta-karoten, juga vitamin C dan E, menurut UCLA Health (26/1/2022).
Saat dikonsumsi secara rutin, alpukat dapat menurunkan tekanan darah (karena kadar kalium yang tinggi), menurunkan peradangan kardiovaskular, mencegah katarak, dan memberi perlindungan terhadap kerusakan akibat sinar UV.
Namun demikian, untuk mendapatkan manfaat tersebut, Anda harus mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengonsumsinya.
Lantas, kapan waktu terbaik untuk makan alpukat?
Waktu terbaik untuk makan alpukat
Waktu terbaik untuk makan alpukat adalah ketika sudah matang sempurna dan memakannya dengan makanan pagi Anda.
Dilansir dari Ostrali, idealnya alpukat dimakan segara setelah buah itu matang dan tepat sebelum menjadi terlalu lunak.
Berikut waktu terbaik untuk makan alpukat:
1. Di pagi hari
Alpukat dapat dimakan kapan saja, namun waktu terbaiknya yakni dimakan bersamaan dengan sarapan.
Sebuah studi menunjukkan bahwa alpukat mungkin merupakan sarapan yang sempurna untuk para juara.
Anda dapat memakan alpukat di atas roti panggang atau dibuat menjadi smoothie.
Mereka menemukan bahwa mengganti karbohidrat, seperti roti atau sereal, dengan alpukat dapat bermanfaat berjam-jam setelah makan.
Para peneliti menemukan, orang dewasa yang kelebihan berat badan yang makan alpukat saat sarapan menunjukkan peningkatan aliran darah dan tekanan darah yang lebih stabil.
Setelah sarapan, orang-orang yang makan dengan alpukat ekstra menemukan kadar gula darah dan lemak yang lebih baik.
2. Saat makan siang
Dalam penelitian yang dilakukan The National Institutes of Health (NIH) menemukan bahwa orang yang makan alpukat akan merasa lebih kenyang selama enam jam sesudahnya.
"Alpukat mengurangi nafsu makan Anda setidaknya selama lima jam setelah memakannya," kata ahli gizi Lori Meyer.
Studi tersebut mengatakan, orang yang makan alpukat cenderung akan makan lebih sedikit untuk sisa hari itu dan mengonsumsi lebih sedikit kalori ketika mereka makan alpukat sekitar waktu makan siang. Dengan begitu, hal ini dapat menyebabkan penurunan berat badan.
Selain itu, alpukat juga memiliki banyak lemak, sumber serat, dan karbohidrat. Makan alpukat dapat membuat tubuh membakar lebih banyak lemak.
3. Di malam hari
The Express baru-baru ini melaporkan, alpukat terkadang bisa membuat seseorang terjaga di malam hari.
Kondisi ini disebabkan karena alpukat mengandung asam amino yang dapat merangsang otak.
Akan tetapi, beberapa ahli juga mengatakan bahwa alpukat akan membantu Anda tidur. Misalnya, meningkatkan asupan kalium yang dapat membantu Anda tidur lebih baik dan mengurangi bangun di malam hari.
Bolehkah makan alpukat setiap hari?
Makan alpukat setiap hari baik untuk kesehatan. Tapi, mengonsumsinya secara berlebihan juga tak baik untuk tubuh.
Ahli gizi yang berbasis di New York, Carolyn Brown merekomendasikan berapa banyak asupan alpukat yang harus kita makan dalam sehari.
Brown mengatakan bahwa kita harus makan setengah hingga satu buah alpukat per hari.
Makan satu alpukat menyediakan 44 persen dari asupan lemak harian yang direkomendasikan dan 21 persen dari asupan lemak jenuh yang direkomendasikan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bisa Dikonsumsi Setiap Hari, Ini Waktu Terbaik Makan Alpukat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/26/133000065/bisa-dikonsumsi-setiap-hari-ini-waktu-terbaik-makan-alpukat?page=all#page2.