Skuter listrik dari Suzuki yang sedang dites, Suzuki e-Burgman(AUTOBY.jp)
Skuter listrik dari Suzuki yang sedang dites, Suzuki e-Burgman(AUTOBY.jp) ( KOMPAS.COM)

Suzuki Siapkan Produk Baru Pada Tahun Ini, Ada Motor Listrik

18 Januari 2024 21:06 WIB

SONORABANGKA.ID - Adalah Memasuki tahun 2024, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) langsung bergerak aktif untuk memulai pengiriman Suzuki Burgman Street 125 EX yang meluncur di IMOS 2023.

Selain itu, Suzuki kabarnya juga sudah siap untuk peluncuran motor baru pada tahun ini. Meski begitu, sampai sekarang kisi-kisi calon produk baru Suzuki belum diketahui.

“Produk baru rencana ada, tunggu saja, pasti akan kami informasikan mendekati launching,” ujar Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS, kepada Kompas.com (16/1/2024).

Pabrikan berlogo ‘S’ bahkan juga sudah punya rencana mengenalkan motor listrik. Terlebih dari 5 anggota AISI, sudah ada Honda dan Kawasaki yang lebih dulu memasarkan motor listrik.

Dan kehadiran motor listrik pada tahun ini rasanya jadi sesuatu yang sangat berarti, karena pemerintah juga tengah memberikan insentif sebesar Rp 7 juta buat motor listrik dengan kandungan TKDN minimal 40 persen.

“Ada (motor listrik), nanti diumumkan kalau sudah dekat ya,” kata Agha.

Sebelumnya di Japan Mobility Show (JMS) 2023, Suzuki Motor Corporation telah memajang e-Burgman, motor listrik yang siap dipasarkan dalam waktu dekat.

Menariknya, motor listrik ini mengusung Mobile Power Pack e:, teknologi swap baterai yang juga dipakai oleh Honda EM1 e:.

Melihat tampilannya, Suzuki e-Burgman mirip dengan Burgman Street 125 EX. Tapi perbedaan keduanya terletak dari sisi dapur pacu.

Tenaga yang dihasilkan dari dinamo motor listrik e-Burgman sebesar 0,98 kW sampai 4 kW (peak) atau setara 1,3 Tk sampai 5,3 Tk.

Torsinya ada di angka 18 Nm dan punya jarak tempuh 44 Km kalau dikendarai konstan pada kecepatan 60 Kpj.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Suzuki Siapkan Produk Baru Tahun Ini, Ada Motor Listrik", Klik untuk baca: https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/18/090200815/suzuki-siapkan-produk-baru-tahun-ini-ada-motor-listrik.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm