Nantinya, instansi akan mengumumkan seluruh informasi pengadaan CPNS 2024, dari kualifikasi peserta, tahapan seleksi, hingga dokumen persyaratan.
Tahun ini, pemerintah mengalokasikan sebanyak 207.247 formasi CPNS di instansi pusat dan 483.575 formasi CPNS di instansi daerah.
Bagi para fresh graduate, diberikan kesempatan yang luas dalam rekrutmen CPNS kali ini, di mana bisa melamar sebanyak 690.822 formasi.
Alokasi bagi fresh graduate menjadi komitmen negara memberikan kesempatan kepada talenta-talenta muda untuk berkontribusi kepada bangsa dan negara.
Adapun seleksi CPNS 2024 tahap pertama akan dilaksanakan bersamaan dengan seleksi sekolah kedinasan (sekdin).
Seleksi CPNS 2024 akan tetap menggunakan computer assisted test (CAT) dan menerapkan penggunaan teknologi pengenalan wajah (face recognition).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Seleksi CPNS 2024 Dimulai Maret, Apa Saja Dokumen yang Dibutuhkan?", Klik untuk baca: https://money.kompas.com/read/2024/01/25/121000326/seleksi-cpns-2024-dimulai-maret-apa-saja-dokumen-yang-dibutuhkan-.