Laptop gaming Infinix GT Book
Laptop gaming Infinix GT Book ( Infinix)

Infinix GT Book Resmi, Laptop Gaming Pertama Infinix di Indonesia

6 Juli 2024 17:31 WIB

SonoraBangka.ID - Vendor gadget Infinix resmi meluncurkan laptop gaming pertama perusahaan di Indonesia, disebut GT Book pada Kamis (4/7/2024). Perangkat ini diklaim sebagai laptop gaming karena menawarkan spesifikasi unggulan pada aspek performanya.

Hadirnya Infinix GT Book di Indonesia melengkapi aneka produk perusahaan dalam ekosistem gaming Infinix yang disebut GT Verse, termasuk ponsel GT 20 Pro 5G yang rilis Mei 2024 lalu.

Menurut Infinix, laptop GT Book akan memberikan pengalaman laptop gaming premium berkat teknologi ultra-powerful yang menunjang perangkat.

"Kami sangat antuasias, "spirit gaming" dapat dirasakan lebih lengkap bukan hanya di mobile game, namun juga untuk gaming laptop," kata Sergio Ticoalu, Head of Marketing Infinix Indonesia dalam keterangan yang diterima, Jumat (5/7/2024).

Infinix GT Book hadir dalam dua versi, dibedakan atas prosesornya. Infinix GT Book pertama disebut GT Book i9 karena ditenagai dengan prosesor Intel Core i9 gen-13. Prosesor ini diklaim menawarkan pengalaman komputasi tingkat lanjut dengan 14 inti (core), 20 thread dan frekuensi hingga 5.4 GHz.

Untuk urusan grafis, GT Book i9 memakai kartu grafis GeForce RTX 4060 dengan VRAM GDDR6 8 GB yang mendukung real-time ray tracings serta teknologi AI DLSS 3 agar menunjang frame rate game yang stabil.

Sementara itu versi kedua disebut GT Book i5 karena diotaki prosesor Intel Core i5 gen-13. Prosesor ini dipadukan dengan kartu grafis RTX 3050 dari Nvidia dan fitur penunjang lainnya yang serupa dengan Intel Core i9.

Terlepas dari perbedaan prosesor itu, kedua versi Infinix GT Book memiliki spesifikasi yang sama.

Spesifikasi Infinix GT Book

Kedua versi Infinix GT Book dibekali RAM 16 GB LPDDR5X dan penyimpanan (storage) berjenis SSD PCIe 4 berkapasitas 512 GB. Perangkat ini juga dilengkapi kipas ganda untuk mengatur suhu laptop.

Infinix GT Book hadir dengan desain yang disebut "mecha design", didukung material AD Aluminium Alloy yang diklaim bebas korosi, tetapi tetap ringan.

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm