SonoraBangka.id - Sebagai bentuk tanggung jawab untuk memberikan pendidikan yang layak kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu di wilayah Kabupaten Bangka Tengah, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) melalui Dinas Pendidikan memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada siswa-siswi tingkat SD dan SMP di halaman SMP Negeri 1 Koba, Selasa (30/07/2024).
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, hadir secara langsung untuk membagikan bantuan perlengkapan sekolah kepada siswa-siswi SD dan SMP yang se-Kecamatan Koba.
"Alhamdulillah, kita bagikan bantuan paket perlengkapan sekolah berupa tas dan seragam kepada anak-anak dari keluarga kurang mampu, dan juga buku tulis untuk siswa yang masuk tingkat pendidikan baru. Ini bentuk tanggung jawab kita selaku pemerintah agar anak-anak kita mendapatkan fasilitas pendidikan yang layak," ucap Algafry.
Tercatat, sebanyak 216 paket bantuan perlengkapan sekolah berupa tas dan seragam sekolah dibagikan kepada para pelajar tingkat SD dan SMP.
"Ada 116 paket perlengkapan sekolah untuk anak tingkat SD dan ada 100 paket untuk pelajar tingkat SMP yang semuanya pelajar yang bersekolah di wilayah Kecamatan Koba," ungkap Bupati.
Selain tas dan seragam, pada kesempatan ini juga dibagikan sebanyak 300 paket buku tulis kepada siswa kelas 7 SMP N 1 Koba.
"Kita berharap dengan bantuan ini dapat memberikan semangat untuk anak-anak kita agar terus bersekolah dan memiliki motivasi melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi agar dapat mengejar cita-cita sesuai impian mereka," harap Algafry.
Mewakili Kepala Dinas Pendidikan Bateng, Kepala Bidang Sekolah Menengah Pertama, Esdras Bangun mengatakan pemberian bantuan peralatan sekolah untuk pelajar tingkat SD dan SMP ini dibagikan kepada seluruh pelajar yang ada di Kabupaten Bangka Tengah.
"Hari ini kita bagikan di Koba, dan akan kita bagikan secara bertahap di seluruh kecamatan yang ada di Bangka Tengah dengan jumlah total paket tas dan seragam sebanyak 1.200 yang akan diberikan kepada 600 siswa SD dan 600 Siswa SMP," ucap Esdras.
Tak hanya itu, Esdras mengatakan, Pemkab Bateng juga akan membagikan buku tulis sebanyak 10.100 paket kepada seluruh siswa kelas 1 tingkat SD dan kelas 7 tingkat SMP di seluruh Kabupaten Bangka Tengah.
Artikel ini telah terbit di https://bangkatengahkab.go.id/berita/detail/kominfo/algafry-serahkan-tas-dan-seragam-sekolah-gratis-untuk-216-pelajar-di-kecamatan-koba