Orlando Bloom menurunkan berat badannya hingga 23 kilogram demi film The Cut.
Orlando Bloom menurunkan berat badannya hingga 23 kilogram demi film The Cut. ( kompas.com)

Aktor Orlando Bloom Turunkan Berat Badan 23 Kilogram demi Film The Cut

9 September 2024 10:02 WIB

SonoraBangka.ID - Aktor peran Orlando Bloom menurunkan berat badan hingga 23 kilogram demi film The Cut.

Transformasi fisik ekstrim itu dilakukannya hanya dalam waktu tiga bulan.

"Pada dasarnya saya mengurangi makanan selama tiga bulan hingga sebelum syuting," kata Orlando dilansir Variety, Minggu (8/9/2024).

Awalnya berat badan Orlando Bloom adalah 83 kilogram.

Pola makan pasangan Katy Perry itu benar-benar dijaga selama proses penurunan berat badan.

Pemeran Legolas dalam The Lord of the Rings ini bahkan hanya makan tuna dan mentimun demi mencapai targetnya.

"Jadi berat badan saya turun cukup banyak, dan saya juga sangat tertantang secara mental. Anda memberi makan seseorang tuna dan mentimun dalam waktu yang cukup lama," kata Orlando.

Orlando Bloom sendiri mengaku transformasi fisik yang dilakukannya terasa menyenangkan daripada menakutkan.

Aktor berusia 47 tahun itu justru lebih mengkhawatirkan mentalnya selama diet.

"Saya lebih terkejut dengan aspek mentalnya, seperti kurang tidur, dan bukan kalori yang terkuras," katanya.

Dalam film The Cut, Orlando Bloom berperan sebagai seorang petinju.

Mantan suami Miranda Kerr ini beradu akting dengan John Turturro yang berperan sebagai pelatihnya.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/09/08/154000766/orlando-bloom-turunkan-berat-badan-23-kilogram-demi-film-the-cut

Sumberkompas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm