Ilustrasi lalat hijau hinggap di makanan.
Ilustrasi lalat hijau hinggap di makanan. ( (SHUTTERSTOCK/PATTANACHAI W))

5 Cara Menghilangkan Lalat di Rumah yang Ampuh Saat Cuaca Panas

28 Oktober 2024 19:16 WIB

Caranya, potong sepertiga bagian atas botol soda dan sisihkan.

Lalu, tuangkan sesuatu yang manis ke dasar botol untuk memancing lalat masuk, misalnya air gula, soda, atau jus.

Jika sudah, balikan bagian atas botol dan letakkan di dalam bagian bawah (tutup tepinya dengan selotip) dan tunggu.

Dengan begitu, lalat akan bisa masuk ke perangkap, tapi tidak bisa keluar.

Namun, jika cara itu tidak berhasil, kita bisa coba tambahkan sisa daging atau makanan lama lainnya.

Pilihan lain adalah dengan mengisi mangkuk dangkal dengan sekitar 2,5 cm cuka sari apel, satu sendok makan gula, dan setetes sabun cuci piring.

Apabila Anda bisa menambahkan sisa makanan, lebih baik.

Lalat akan menghampiri sumber baunya, lalu tenggelam dalam campuran itu.

2. Gunakan bahan alami

Cara menghilangkan lalat di rumah yang berikutnya adalah dengan menggunakan bahan alami, seperti minyak kayu putih atau cuka.

Cukup tambahkan beberapa tetes minyak kayu putih atau cuka ke dalam air dan semprotkan di area yang sering dilewati oleh lalat.

3. Gunakan obat semprot

Jika jumlah lalat sudah terlalu banyak, kita dapat menggunakan obat semprot yang tersedia di pasaran.

Namun, pastikan untuk membaca petunjuk penggunaan dengan teliti dan menggunakan obat semprot dengan hati-hati.

4. Gunakan tanaman pengusir lalat

Ilustrasi lalat hijau hinggap di makanan.
Remedios
Bunga lavender bisa mengusir lalat di rumah

Cara menghilangkan lalat di rumah juga bisa dengan menggunakan tanaman.

Ada beberapa jenis tanaman yang bisa membantu mengusir lalat.

Pertimbangkanlah untuk merawat tanaman seperti mint, lavender, atau basil.

Anda bisa menanamnya di taman atau pot di dalam rumah.

Kesimpulan

Jadi, itulah beberapa cara menghilangkan lalat di rumah.

Perlu diingat bahwa mencegah lebih baik daripada mengobati. Oleh karena itu, pastikan Anda selalu menjaga kebersihan rumah dan lingkungan sekitar secara teratur.

Apabila jumlah lalat sudah terlalu banyak, sebaiknya segera melakukan tindakan pengendalian dengan menggunakan perangkap atau obat semprot yang tersedia di pasaran.

Ya, semoga informasi ini bermanfaat! 

Artikel ini telah terbit di https://nova.grid.id/read/053767730/cuaca-panas-simak-5-cara-menghilangkan-lalat-di-rumah-yang-ampuh?page=all

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm