SonoraBangka.id - Apakah Anda pernah dengar istilah “suami weekend”?
Ya, julukan ini biasanya disematkan pada para suami yang baru bisa berkumpul bersama keluarga di akhir pekan.
Ya, lantaran alasan pekerjaan, si suami harus tinggal berjauhan dengan keluarga dan baru bisa pulang di hari Sabtu dan Minggu saja.
Kalau mengalami hal ini pasti tantangannya akan berbeda dengan pasangan yang bertemu setiap hari.
Memiliki suami weekend itu seperti memiliki dua mata pisau, lho.
Kok bisa?
Ya, disamping rasa rindu yang akan bertambah dan berpeluang menimbulkan situasi kemesraan yang lebih dari biasanya.
Tapi, hubungan dengan suami weekend juga rentan menimbulkan kecemburuan.
Sebenarnya ini tergantung pada kesehatan hubungan kita dengan pasangan.
“Jadi, tidak bisa serta merta dikatakan bahwa ‘suami weekend’ akan rentan konflik atau sebaliknya makin mesra.