Skiptrace adalah film aksi komedi yang dibintangi oleh Jackie Chan
Skiptrace adalah film aksi komedi yang dibintangi oleh Jackie Chan ( kompas.com)

Ini Dia Sinopsis Film Skiptrace, Aksi Balas Dendam Jackie Chan

4 November 2024 08:37 WIB

SonoraBangka.ID - Wah Film Skiptrace akan tayang malam ini di Trans TV pukul 21.00 WIB.

Film yang mengusung genre aksi komedi ini disutradarai Renny Harlin dan sudah dirilis pada Desember 2016.

Dibintangi Jackie Chan, Fan Bingbing hingga Johnny Knoxville, film ini mengisahkan seorang detektif.

Ya, detektif bernama Bennie Chan melacak kejahatan terkenal yang berjuluk Matador.

Kelompok Matador itu dipimpin oleh seorang pengusaha bernama Victor Wong.

Motivasinya untuk memburu Matador karena didasari kematian rekannya yang bernama Yung.

Matador sempat menyandera Yung dan memaksanya memakai rompi yang sudah dipasangi bom.

Penyanderaan tersebut lantas menewaskan Yung, sehingga memicu amarah Bennie.

Ia pun berniat menangkap Matador agar bisa dihukum sesuai dengan kejahatannya. Ternyata Bennie tak mudah mencari keberadaan Matador.

Akhirnya, Bennie melacak Matador selama lebih dari satu dekade usai kematian Yung.

Ketika putri Yung, Samantha, mendapat masalah dengan sindikat kejahatan Wong, Bennie harus melacak lagi seorang penipu Amerika, Connor Watts.

Connor pun dilarang berada di Amerika sehingga ia mempertaruhkan hidupnya di kasino China.

Sama-sama menargetkan Matador, Bennie akhirnya bekerja sama dengan Connor dan melindunginya dari kejaran Matador.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/11/03/144036966/sinopsis-film-skiptrace-aksi-balas-dendam-jackie-chan

SumberKOMPAS.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm
105.9 fm
94.4 fm