SonoraBangka.id - Anggur Muscat, terutama varietas Shine Muscat, telah menjadi pilihan utama bagi pecinta buah-buahan premium berkat rasa manisnya yang kuat, tekstur renyah, serta aroma yang segar dan floral.
Anggur ini memiliki kulit tipis berwarna hijau yang bisa langsung dimakan tanpa harus dikupas, meskipun sebagian konsumen Jepang sering mengupasnya.
Pasalnya karakteristik ini, Shine Muscat dapat dikreasikan dalam berbagai hidangan, baik sebagai camilan segar maupun olahan yang lebih kompleks.
Berikut beberapa cara mengolah anggur Muscat yang bisa kamu coba di rumah, dilansir dari laman Specialty Produce dan Japan Food berikut ini.
1. Dinikmati Langsung atau Dingin
Cara paling sederhana menikmati Shine Muscat adalah memakannya langsung setelah dicuci bersih. Di Jepang, anggur ini juga sering disajikan setengah beku untuk memberikan sensasi segar yang lebih intens. Anggur ini bisa dimakan seluruhnya, termasuk kulitnya, sehingga rasa manis alaminya semakin terasa.
2. Topping untuk Kue dan Tart
Anggur Muscat sering digunakan sebagai topping dekoratif pada kue dan tart di musim panas dan gugur. Potong anggur menjadi dua dan tata di atas kue atau tart untuk sentuhan manis dan warna hijau yang segar. Rasanya yang manis berpadu sempurna dengan krim atau yogurt yang lembut.
3. Salad dan Campuran Buah
Tambahkan Shine Muscat ke dalam salad buah atau salad hijau untuk memberikan keseimbangan rasa. Anggur ini juga cocok dipadukan dengan stroberi, pir, atau apel. Kamu bisa mengombinasikannya dengan madu atau sirup maple untuk cita rasa yang lebih kompleks.
4. Sandwich Buah (Fruit Sando)
Di Jepang, Shine Muscat kerap digunakan dalam fruit sando, sejenis sandwich isi krim dan buah. Potong anggur menjadi dua dan lapisi dengan krim kocok di dalam roti lembut untuk camilan manis nan segar. Tampilan anggur yang hijau memberikan sentuhan visual yang menarik.
5. Sorbet atau Jus Segar
Blend Shine Muscat menjadi jus segar atau buat sorbet sebagai hidangan penutup yang menyegarkan. Cukup blender anggur tanpa tambahan gula karena kadar manisnya yang tinggi. Hasilnya, kamu akan mendapatkan minuman atau dessert yang segar dan memuaskan. Dengan rasa yang lembut dan manis, Shine Muscat tidak hanya nikmat disantap langsung tetapi juga dapat menjadi elemen penting dalam berbagai kreasi kuliner.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Cara Olah Anggur Shine Muscat dengan Mudah dan Lezat", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/food/read/2024/10/30/130300075/5-cara-olah-anggur-shine-muscat-dengan-mudah-dan-lezat.