SonoraBangka.id - Khusus untuk wisata alam, setelah hiking, mendaki gunung atau ke pantai, banyak orang suka kamping.
Meskipun kamping ini hanya sesekali saja, alih-alih sewa, kebanyakan pun lebih memilih punya peralatan sendiri.
Bagi yang ingin serius menekuni hobi kamping, ini perlengkapan yang sebaiknya mulai dilengkapi.
1. Tenda
Ini perlengkapan pertama yang harus dimiliki agar tidak mengandalkan tenda di tempat penyewaan.
Ibaratnya investasi, sebaiknya pilih tenda berkualitas dan sedikit mahal serta setidaknya bisa untuk 2 orang.
Cari bahan tenda yang kuat, baik di cuaca panas dan dingin. Juga mudah dipasang dan bongkar.
Sebaiknya pintu tenda model ritsleting yang mantap agar aman dari gangguan dari luar.
2. Sleeping bag
Sleeping bag pengganti tempat tidur di alam terbuka. Ada beragam jenis sleeping bag sesuai cuaca.
Kalau masih pemula dan kamping hanya di wilayahnya Indonesia, pilih saja model all season.
Cari sleeping bag yang menutupi tubuh sampai kepala.
Cek juga lebarnya. Jangan terlalu sempit agar tubuh bisa sedikit bergerak saat masuk ke kantung tidur.
3. Sleeping pad
Permukaan tanah yang keras sering membuat orang sulit tidur karena itu sleeping bag perlu dilapisi sleeping pad.
Sleeping pad merupakan alas untuk tidur. Bentuknya seperti matras tapi empuk.
Bagi sebagian orang, sleeping pad dirasa tidak perlu karena merepotkan dan menambah berat ransel.
Ini tergantung selera tapi pastinya membuat tidur lebih nyaman.
4. Ransel
Bagi yang punya hobi kamping sebaiknya beli ransel waterproof. Ukurannya sesuaikan masa kamping.
Untuk 1-3 hari butuh ransel ukuran 20-45 liter. Untuk lebih dari 6 hari butuh ransel sekitar 75 liter.
Desain ransel untuk pria dan wanita sedikit berbeda karena menyesuaikan dengan anatomi tubuh.
Seperti juga tenda, ransel investasi jangka panjang.
Beli yang berkualitas dan agak mahal agar kuat puluhan tahun.
Beberapa merk terbaik, antara lain Eiger, Consina, Deuter dan Osprey.
5. Pisau lipat
Pisau lipat sangat penting tidak hanya untuk memasak tapi juga untuk aktivitas sehari-hari.
Ada beragam jenis pisau lipat yang dalam satu alat memiliki banyak fungsi.
Misalnya pisau, gunting, pembuka botol, sendok, garpu dan obeng.
Paling tidak dalam satu pisau lipat perlu terdapat fungsi pisau, gunting, dan pembuka botol.
6. Senter
Senter sangat berguna ketika malam hari. Cari senter ukuran kecil tapi punya cahaya yang kuat.
Sebaiknya miliki dua jenis senter, yakni yang dipegang dan yang dipasang di kepala.
Diketahui memang, senter yang dipasang di kepala sangat praktis ketika harus mencari barang atau saat kedua tangan sedang digunakan.
Artikel ini telah terbit di https://www.kabarbumn.com/ragam/115310066/6-perlengkapan-kamping-yang-perlu-dimiliki-pemula-jika-malas-harus-menyewa?page=3