Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (TP UKS/M) Kabupaten Bangka Tengah berkunjung ke SMAN 1 Namang
Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (TP UKS/M) Kabupaten Bangka Tengah berkunjung ke SMAN 1 Namang ( Diskominfosta Bangka Tengah)

Melalui Program JUARA, TP UKS/M Bangka Tengah Ajak Pelajar SMAN 1 Namang Hidup Sehat

1 Februari 2025 07:20 WIB

SonoraBangka.id - Guna melaksanakan program JUARA (Jumat Minum Tablet Tambah Darah), tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah/Madrasah (TP UKS/M) Kabupaten Bangka Tengah berkunjung ke SMAN 1 Namang, Jumat (31/01/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya konsumsi tablet tambah darah (TTD) bagi remaja putri.

Tablet tambah darah mengandung zat besi dan asam folat yang penting untuk mencegah anemia.  Anemia merupakan kondisi di mana kadar hemoglobin dalam darah lebih rendah dari normal. Remaja putri rentan terkena anemia terutama karena menstruasi yang berlebihan dan pola makan yang kurang gizi. Anemia dapat menyebabkan gejala seperti lemah, lesu, penurunan konsentrasi, dan daya tahan tubuh menurun.

Eva Algafry selaku Ketua TP UKS/M Kabupaten Bangka Tengah hadir bersama tim untuk melakukan pembinaan kepada para guru dan siswa. Dalam sambutannya Eva mengatakan selain mencegah anemia ada sederet manfaat minum tablet tambah darah untuk remaja putri.

" Manfaatnya diantaranya menunjang fase tumbuh kembang, menambal kebutuhan zar besi, menjaga kemampuan berpikir, menjaga daya tahan tubuh dan investasi kesehatan jangka panjang," jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Eva juga memberikan motivasi kepada siswa-siswi agar berani tampil percaya diri di depan publik.

"Bagaimana kita bisa menunjukkan kemampuan kita atau orang lain bisa tahu kemampuan kita kalau kita sendiri tidak percaya diri, jadi harus berani tampil dan tunjukkan kemampuan kita," kata Eva.

Selain mengikuti senam bersama, pada kesempatan tersebut tim TP UKS/M juga mengunjungi UKS yang ada di SMAN 1 Namang. Eva juga mengucapkan terima kasih karena kunjungannya diterima dengan baik.

"Terima kasih sudah berkenan untuk menerima kehadiran Tim UKS/M Bateng di SMAN 1 Namang kali ini," ujar Eva menutup sambutannya.

Nah, kegiatan diakhiri dengan pembagian doorprize dan makan bersama semua siswa-siswi SMAN 1 Namang.

Artikel ini telah terbit di https://bangkatengahkab.go.id/berita/detail/kominfo/tp-uksm-bangka-tengah-ajak-pelajar-sman-1-namang-hidup-sehat-melalui-program-juara

Sumberbangkatengahkab.go.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
101.1 fm
103.5 fm